Mohon tunggu...
Humas Masemba
Humas Masemba Mohon Tunggu... Guru - MTs Negeri 9 Bantul

Akun resmi untuk publikasi MTs Negeri 9 Bantul.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

MTsN 9 Bantul Libatkan OSIM dalam Sapa Pagi

8 September 2024   05:30 Diperbarui: 8 September 2024   06:00 27
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Bantul (MTsN 9 Bantul)---Dalam upaya meningkatkan disiplin dan semangat kebersamaan di lingkungan madrasah, Pengurus Organisasi Siswa Intra Madrasah (OSIM) MTsN 9 Bantul memulai program Salam Pagi, Senin (29/07/2024). Program ini dimulai hari ini dengan antusiasme yang tinggi dari para siswa dan guru MTsN 9 Bantul.

 

Salam Pagi adalah sebuah kegiatan yang bertujuan untuk menyambut seluruh warga madrasah dengan salam, senyuman, dan ucapan positif setiap pagi. Kegiatan ini dilakukan oleh pengurus OSIM yang berdiri di pintu masuk madrasah untuk menyambut kedatangan siswa, guru dan pegawai MTsN 9 Bantul. Selain untuk menciptakan suasana yang hangat dan bersahabat, Salam Pagi juga bertujuan untuk membangun budaya saling menghormati dan mempererat hubungan antara siswa dan guru.

 

Ketua OSIM MTsN 9 Bantul, Jessy Nabila Vansya Putri, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program kerja OSIM yang berfokus pada pembentukan karakter siswa.

 

"Kami ingin menciptakan lingkungan madrasah yang lebih positif dan penuh semangat. Salam Pagi adalah langkah kecil yang diharapkan dapat memberikan dampak besar dalam meningkatkan kedisiplinan dan kebersamaan di antara kita," ujarnya.

 

Kepala MTsN 9 Bantul, Siti Solichah, juga menyambut baik inisiatif ini.

 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun