Mohon tunggu...
humas MAN 2 Bantul
humas MAN 2 Bantul Mohon Tunggu... Guru - Humas MAN 2 Bantul

Instansi Pendidikan setingkat SMA di bawah Kementerian Agama Republik Indonesia di Bantul DIY

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Semarakkan Hari Kesaktian Pancasila, MAN 2 Bantul Ikuti Upacara di Paseban

2 Oktober 2024   16:11 Diperbarui: 2 Oktober 2024   16:13 98
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Peserta Upacara dari MAN 2 Bantul 

Bantul (MAN 2 Bantul) - Hari Kesaktian Pancasila memperkuat semangat nasionalisme dan patriotisme. Peringatan ini mengingatkan masyarakat tentang pentingnya persatuan dan kesatuan dalam mempertahankan kedaulatan bangsa dari ancaman ideologi yang bertentangan dengan Pancasila. Memperingati Hari Kesaktian Pancasila menegaskan kembali komitmen seluruh elemen bangsa untuk menjaga dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.

Pada Selasa (1/10/ 2024), siswa-siswi kelas XI B dari MAN 2 Bantul turut serta dalam upacara memperingati Hari Kesaktian Pancasila yang diselenggarakan di Lapangan Paseban, Bantul. Acara ini dihadiri oleh berbagai instansi pemerintah, sekolah-sekolah, dan masyarakat sekitar. Upacara dimulai pada pukul 08.00 WIB. Para peserta upacara dengan khidmat mengikuti rangkaian acara, yang mencakup penghormatan kepada bendera Merah Putih, menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya.

Kepala MAN 2 Bantul, Nur Hasanah Rahmawati, S.Ag.M,M., menyatakan bahwa keterlibatan siswa dalam kegiatan ini merupakan bagian dari pendidikan karakter untuk menumbuhkan rasa cinta tanah air dan menghormati nilai-nilai Pancasila. "Kami berharap, dengan mengikuti upacara ini, para siswa dapat lebih memahami pentingnya Pancasila sebagai dasar negara serta meneladani semangat persatuan dan kesatuan bangsa," ujarnya.

Siswa kelas XI B berjumlah 36 siswa berangkat dari madrasah menggunaan kendaraan pribadi didampingi oleh staf kesiswaan, Sapti Wahyuni, M.Pd. dan wali kelas XI B yakni Ken Ayu Kartikaningrum, S.Ag. Salah satu siswa kelas XI B, Hasna Pasya Suhaila, mengungkapkan kebanggaannya bisa ikut serta dalam acara tersebut. "Upacara ini mengingatkan kami akan pentingnya menjaga nilai-nilai Pancasila di tengah tantangan zaman yang semakin kompleks," katanya. 

Upacara Hari Kesaktian Pancasila ini berjalan lancar dan penuh khidmat. Para peserta tampak antusias dan disiplin selama acara berlangsung, meskipun cuaca di pagi hari itu cukup terik.  Acara ini diakhiri dengan doa bersama yang dipimpin oleh tokoh agama setempat sebagai simbol harapan akan keberlanjutan persatuan dan keadilan di Indonesia.

Kontributor: Ken Ayu Kartikaningrum 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun