Mohon tunggu...
Hubilah Nur Mumu
Hubilah Nur Mumu Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa UIN KH. Achmad Siddiq Jember

Mahasiswa Aktif Program Studi Pend. Agama Islam, UIN KH. Achmad Siddiq Jember.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Menjadi Guru Harus Panggilan dari Hati

12 September 2022   16:10 Diperbarui: 12 September 2022   16:13 1076
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Guru adalah seseorang yang memiliki tugas sebagai pendidik dimana dirinya sudah mengabdi kepada negara untuk membimbing, serta mengajar muridnya. Guru disini memiliki tugas yang cukup berat dimana mencerdaskan bangsa adalah visi misinya. Untuk mencapai tujuan tersebut seorang guru harus memiliki trik agar diminati oleh siswa sehingga siswa lebih menikmati proses belajar mengajar.

Tugas besar guru untuk mencerdaskan muridnya kerap dikenal sebagai pahlawan tanpa tanda jasa. Seorang guru adalah sebuah panggilan hati, untuk mengabdi dan memberikan segenap rasa untuk mendidik muridnya. Jiwa yang besar serta sabar dalam menghadapi murid yang kerap sulit diberi tahu. Namun hal tersebut adalah sebuah tantangan yang harus dilakukan untuk mencapai tujuan tadi.

Pendidikan merupakan hal yang penting bagi segenap masyarakat agar tercipta kemajuan dalam diri masyarakat tentunya, pendidikan merupakan seni mempelajari, mengenal hal baru yang belum diketahui sebelumnya, hingga mengembangkan pengetahuan yang sudah ada. Sering kali pendidikan didapatkan dari orang lain dan diturunkan setiap generasinya namun tidak bisa dipungkiri pendidikan dapat di peroleh dengan belajar sendiri atau kerap disebut sebagai otodidak.

Pendidikan dirasa penting diperoleh orang seseorang dan diwajibkan hingga 12 tahun guna menyiapkan masa depan yang cerah. Banyak orang yang melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi, untuk meraih masa depan yang dicita-citakan tersebut.

Pendidikan memiliki tujuan untuk mencerdaskan suatu bangsa. Dengan demikian setiap orang pasti akan dituntut untuk mencari ilmu, agar dapat memegang alih suatu bangsa nantinya. Pendidikan bukan hal yang asing bagi seseorang, kerap pendidikan pertama yang di dapat adalah dari keluarga kita sendiri, dari situ lah awal mula pendidikan diperoleh. Keluarga harusnya orang yang mengajarkan pertama kali pada individu yang baru. Mendidik dari hal yang kecil hingga hal yang besar, hal tersebut tentunya di lakukan oleh orang tua atau kerap disebut sebagai parenting.

Parenting adalah ilmu mendidik dari orang tua kepada anaknya, bagaimana orang tua mendidik anak akan menjadi titik awal timbulnya sifat anaknya tersebut. Masih banyak orang tua yang belum sadar bahwa mereka lah yang menjadi tolak ukur sifat anaknya, banyak yang belum sadar bahwa cara mendidik dapat berpengaruh pada kebiasaan yang dilakukan anak tersebut dikemudian hari.

Ilmu parenting seharusnya dipelajari dahulu oleh orang tua tentang bagaimana mendidik anak, menjadikan kebiasaan baik, menanamkan sifat yang baik dan lain sebagainya. Karna di keluarga itulah anak tumbuh dan berkembang, dimana bertemu dengan aktivitaas yang akan ia rekam sampai besar nanti. Orang tua yang mempelajari ilmu parenting berati sudah lebih peduli akan menanamkan sifat sesuai kemauan orang tua tersebut.

Setelah anak mendapatkan pendidikan dari orang tua, anak akan mendapat kan pendidikan dari masyarakat sekitar. Dimana dia bergaul maka disitu lah dia mendapat pelajaran kehidupan juga, pendidikan bukan hanya di bangku sekolah namun di mana pun bisa disebut pendidikan apabila terdapat point mencari ilmu, mengembangkan, bahkan belajar hal baru.

Masyarakat juga sekelompok individu yang dapat berpengaruh untuk kehidupan seseorang, dimana nantinya orang tersebut akan belajar dari apa yang ada di masyarakat tersebut. Disitu pula anak dapat tumbuh dan berkembang mendapat pelatihan dari kegiatan yang ada di masyarakat, dari organisasi yang dibentuk oleh masyarakat, hingga kebiasaan yang dilakukan masyarakat tersebut.

Maka dari itu pendidikan banyak memiliki arti, dan dapat diraih oleh siapa pun di mana pun, pendidikan di masyarakat juga menjadi titik penanda individu tersebut sesuai dengan dimana dia berada.

Hubungan pendidikan dengan masyarakat ini kerap menjadi pembahasan dimana masyarakat lah yang berperan serta dengan mendidik seseorang tadi. Di masyarakat individu bisa mempelajari banyak hal baru yang belum dia peroleh di rumah, dan di sekolah maka dari itu di sini masyarakat berperan serta dalam memberikan pendidikan dengan kata lain mengajarkan hal baru yang belum pernah di peroleh oleh individu sesuai yang ada di masyarakat.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun