Kumohon kecapi saat waktunya tiba.
Kala bersua dalam dinginnya malam.
Sembari angin menderu merasuk raga,
kupintakan satu inginku saja.
Letakanlah daku.
Duduklah diatasku.
dekapkan ragamu dengan ragaku.
Ambillah persembahanku dan kubiarkan dahulu dirimu bersukacita
Agar kurasakan kasihmu dan kutunggu pintamu untuk bersukacita.
Lalu ambilah daripadaku untuk kehangatan cinta
Sebelum aku mengambil untuk kehangatan cinta.
Sebab inilah kita miliki : Surga dunia.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H