Menurut pendapat Penulis, hal yang penting diperhatikan dari pernyataan SBY adalah apa yang dimaksudkannya dengan menggalang gerakan moral.Betapa baiknya jika SBY menunjukkan hal-hal apa yang dipandangnya hingga memerlukan penggalangan gerakan moral. Dengan menunjukkan hal peyebab pentingnya penggalangan gerakan moral, masyarakat (yang sering disebut SBY sebagai rakyat) dapat menentukan sikap, gerakan moral yang bagaimana yang perlu diwujudkan. Atau setidaknya, masyarakat punya pengertian yang jelas, gerakan moral yang bagaimana yang perlu digalang.
Lalu, menurut pendapat Penulis, PS dalam hal ketidakgamblangan, sama dengan SBY. Â PS menyatakan suasana agak prihatin tanpa menjelaskan mengapa menyatakan begitu itu. PS menyatakan adanya pengurangan kualitas demokrasi, tanpa menjelaskan bagaimana proses pengurangan kualitas yang dimaksudkan. PS menyatakan adanya pelaksanaan demokrasi yang tidak sesuai akal sehat tanpa menunjuk yang mana itu yang tidak sesuai akal sehat. PS menyatakan ada upaya menyakiti kemampuan berpikir rakyat Indonesia tanpa menunjuk upaya yang dimaksudkan. PS menyatakan penetapan PT 20-25% adalah lelucon politik yang menipu rakyat tanpa menunjukkan hal mana yang lucu atau yang menipu. PS menyatakan bahwa pemegang kekuasaan memaksakan kehendak dengan segala cara tanpa menunjukkan dalam hal mana pemaksaan kehendak itu.
Menurut pendapat penulis, hal yang penting diperhatikan dari pernyataan PS adalah kondisi yang dimaksudkannya mencemaskan, yang menimbulkan kekuatiran bahwa ke depan akan merusak demokrasi. Sangat perlu penting menunjukkan hal-hal apa saja yang membuat cemas itu, agar seluruh masyarakat dengan sadar mengambil sikap merawat demokrasi yang sudah ditetapkan sejak 18 Agustus 1945. Sama-sama merawat Demokrasi Pancasila.
Begitu menurut pendapatku.
Salam bhinneka tunggal ika.
[1] |Â [2]dan[5] |Â [3] |Â [4] |Â [6]
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H