Mohon tunggu...
Hery Syofyan
Hery Syofyan Mohon Tunggu... Wiraswasta - Wiraswasta

Banyak baca dapat menambah cakrawala pola pikir kita....suka bola & balap..

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Magis Gol Suarez, Barcelona Tak Pernah Kalah Jika Suarez Cetak Gol

2 Februari 2017   10:53 Diperbarui: 2 Februari 2017   11:18 488
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sumber foto : mogaznews.com

Berdasarkan data yang ada, sampai pertandingan dini hari tadi, Suarez sudah berhasil menciptakan gol di 68 pertandingan, dari 126 laga yang telah dimainkannya bersama Barcelona. 68 laga ia berhasil mencetak gol pada 65 kali, sementara tiga (3) gol lainya saat Barcelona bermain imbang.

Sementara kalau dilihat dari top skor Laliga sampai saat ini, Suarez sudah cetak 16 gol unggul dari Messi (15) dan Cristiano Ronaldo (12). Suarez ternyata tidak hanya jadi top scorer La Liga. Namun ia juga kini berada di posisi teratas dari daftar pencetak gol terbanyak Eropa. Hal itu pun dikatakan menjadi sempurna dengan keberhasilannya mencetak 9 gol dari 8 laga terakhir, hasil sekaligus membuatnya menjadi pencetak gol paling produktif saat ini.

Dan baru-baru ini seperti yang di beritakan, ia juga baru saja berhasil menciptakan gol yang ke 100 nya untuk  Barcelona di semua ajang yang diikutinya. Gol itu tercipta saat Barcelona berhasil menekuk Bilbao dengan skor 3-1, di Estadio Camp Nou, pada Leg 2 Babak 16 Besar Copa del Rey 2016-2017 lalu.

Hebatnya lagi kesemua gol itu berhasil diciptakannya hanya dalam 120 pertandingan. Bandingkan dengan Lionel Messi sang mega bintang ‘ikon’ Barcelona yang malah membutuhkan 188 pertandingan untuk dapat mengoleksi 100 golnya.

Adapun rincian 100 gol dari Suarez itu,  68 gol dari ajang La Liga Spanyol, 17 gol di Liga Champions, 8 Copa del Rey, 5 FIFA Club World Cup, 1 Spanish Super Copa, dan 1 European Super Copa.

Sementara Untuk statistik permusimnya, Luis Suarez mencetak 25 gol pada musim 2014/15, 59 gol musim 2015/16, dan 16 gol untuk musim 2016/17 di sini Kalau dilihat secara keseluruhan gol-gol tersebut tercipta 11 gol melalui sundulan kepala, 71 gol melalui kaki kanan  dan 18 gol lainya melalui kaki kiri.

sumber foto : Aktual Post
sumber foto : Aktual Post
Begitu juga kalau dilihat dari prosentase kemenangan dari Barcelona. Saat Luis Suarez mncetak gol ke gawang lawan adalah 100%. Sementara Prosentase kemenangan Barcelona saat Lionel Messi mencetak gol hanya 86,8% dengan catatan 225 menang, 25 imbang dan 9 kali kalah. Begitu juga dengan Neymar lebih kecil dari Messi yang hanya 85,2% dengan 35 menang, 3 imbang dan 3 kalah. di sini

Selama bermain untk Barcelona Luis Suarez seperti diberitakan sudah  berhasil memenangkan segalanya; dua gelar dari La Liga, dua Copa del Rey, Liga Champions, Piala Super Spanyol, Piala Super Eropa dan Piala Dunia Antar Klub FIFA.

Jadi kalau boleh disimpulkan, Messi  memang pemain terbaik dunia dan paling subur Barcelona pada musim 2014/2015 lalu. Namun untuk musim ini fakta mengatakan bahwa 'magis' gol Luis Suarez tentu menjadi sesuatu yang tidak bisa dipungkiri. Memang untuk menjadi top striker, si pemain harus menjadi pencetak gol terbanyak dan mencetak gol spektakuler atau gol hebat penentu bagi kemenangan klubnya. 

Nah… Sepertinya saat ini Suarez lah striker yang mampu melakukan itu semua. Setiap kali Luis Suarez sukses membobol gawang lawan, maka dengan demikian bisa dipastikan Barcelona akan memenangkan laga terebut atau setidaknya akan bermain imbang, dengan kata lain Barcelona tak pernah kalah kalau Suarez mencetak gol.......

Note : Sumber Data dari berbagai sumber

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun