Mohon tunggu...
Agustina Mega
Agustina Mega Mohon Tunggu... Lainnya - Available

Hi! I'm currently living in Yogyakarta.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud Pilihan

Tantangan Wikipedia Jawa di Tengah Masifnya Arus Budaya Populer

10 Maret 2021   18:18 Diperbarui: 10 Maret 2021   18:41 671
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Banyak sekali proyek kegiatan yang dilakukan oleh Wikipedia Jawa, diantaranya seperti Wikipustaka, Wikicuplik, Wikiversitas, Wikidhata, Wikiwisata, Meta-Wiki, Wikiwarta, Wikisumber, dan masih banyak lagi. Wikisumber merupakan proyek Wikipedia Jawa yang berisi banyak sekali 'layang' atau surat yang penulisannya menggunakan bahasa Jawa. Contohnya, Surat Perintah Sebelas Maret, Alkitab, Al-Quran, Dheklarasi HAM PBB, dan lainnya.

Hingga saat ini, proyek Wikisumber belum memiliki domain sendiri atau alamat website sendiri dan masih bergabung atau mengikuti domain Multilingual Wikisource. Wikipedia Jawa menyebutkan kita dapat membantu Wikisumber untuk memiliki domainnya sendiri dengan terus membaca artikel-artikel di laman Wikisumber, agar kemudian isi proyek seperti surat-surat bisa diakses dengan mudah dan dibaca dengan nyaman.

Wikipedia Jawa senantiasa berusaha untuk melestarikan kebudayaan Jawa, bahkan ketika di masa pandemi Covid-19 seperti ini. Menilik dari akun Instagram Wikipedia Jawa, @jvwiki, mereka kerap kali membagikan kegiatan 'Temu Daring Wikipediawan' yang dilaksanakan secara online meeting menggunakan Google Meet.

Dua hari lalu, tanggal 8 Maret 2021, Wikipedia Jawa memperingati 17 tahun setelah didirikan. Sugeng ambal warsa, Wikipedia Jawa.

Sumber:

Nahak, H. M. I. (2019). Upaya Melestarikan Budaya Indonesia di Era Globalisasi. Jurnal Sosiologi Nusantara, 5(1): 65-76.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun