Menurut Raharjo yang dikutip oleh Sukartawi (2003),manfaat internet bagi pendidikan adalah dapat menjadi akses sumber informasi kepada narasumber dan sebagai media seperti :
- Tersedianya fasilitas e-moderating di mana guru dan siswa dapat berkomunikasi secara mudah melalui fasilitas internet secara reguler atau kapan saja tanpa terbatas jarak.
- Guru dan siswa dapat menggunakan petunjuk dan bahan ajar yang ter struktur dan terjadwal.
- Siswa dapat belajara atau me-review  bahan ajar setiap saat
- Baik guru maupun siswa dapat melakukan diskusi melalui internet yang yang dapat diikuti dengan jumlah peserta yang banyak sehingga menambah ilmu pengetahuan dan wawasan yang lebih luas.
- Berubahnya peran siswa yang dahulunya pasif menjadi aktif.
3.Pemanfaatan Internet Dalam Kegiatan Belajar Mengajar Mahasiswa
Internet merupakan salah satu saran interaksi tidak langsung antara mahasiswa dengan dosen. Salah satu contohnya adalah ketika dosen mengharuskan pengumpulan tugas melalui e-mail yang merupakan salah satu fitur yang dimiliki oleh internet. Selain itu,internet dimanfaatkan oleh mahasiswa untuk mengakses materi atau mencari bahan materi pembelajaran di luar yang telah diberikan dosen.
Melaui internet,mahasiswa dapat mencari berbagai informasi dan ilmu pengetahuan sebagai tambahan yang relevan dengan subjek mata kuliah. Manfaat lain dari penggunaan internet sebagai media pembelajaran adalah membantu dan mempermudag dalam penyelesaian tugas-tugas akhir serta mendorong penguasaan bahasa asing. Di samping itu, internet juga dapat dimanfaatkan oleh para mahasiswa diwaktu luang sebagai sarana penghibur, misalnya mendengarkan musik atau juga bermain game atau bahkan berselancar di sosial media. Internet juga dapat digunakan untuk mencari-cari informasi seputar beasiswa atau lowongan pekerjaan yang dibutuhkan nantinya.
Mahasiswa banyak menggunakan internet untuk mencari referensi seperti jurnal,e-book,artikel dan lain sebagainya. Dalam kurun waktu dekat, internet kemungkinan besar dianggap memberikan infomasi yang rinci dan tidak jauh berbeda dengan buku-buku di Perpustakaan. Bahkan sering kali bahan ajar yang ada di Perpustakaan tidak mampu memenuhi kebutuhan belajar mahasiswa dan bahkan sudah tidak relevan dengan perkembangan zaman sehingga diperlukan sumber belajar yang lain. Salah satru sumber belajar yang relevan tersebut adalah jaringan internet. Untuk itu, bekal keterampilan mahasiswa khususnya dalam memanfaatkan teknologi internet sangat diperloukan.
Keuntungan pencarian informasi melalui internet yaituinformasi penting yang tersedia di internet jumlahnya terus meningkat. Ini mencakup berbagai arsip gratis dan arsip umum, katalog perpustakaan, layanan pemerintah, dan berbagai pangkalan data komersial. Internet dapat membantu membuat keputusan yang tepat. Internet memungkinkan orang untuk berbicara; setiap orang mempunyai pendapat, dan semua pendapat itu bermuara pada internet. Internet di sini berperan sebagai sebuah laporan pelanggan berkesinambungan dengan setiap orang secara tak henti-hentinya menyumbangkan pandangan, pengalaman, rekomendasi, dan peringatan.
Mahasiswa yang selalu memanfaatkan internet untuk kegiatan perkuliahan sebagai salah satu media dalam kegiatan pembelajaran, akan menunjang mutu pendidikan dan kualitas pembelajaran. Hal ini sesuai dengan pendapat Cobine (dalam Sanjaya, 2013:222) bahwa "Through independent study, students become doers, as well as thinkers", pernyataan ini berarti pemanfaatan internet sebagai media pembelajaran mengkondisikan mahasiswa untuk belajar secara mandiri. Internet digunakan untuk memperoleh informasi, mencari informasi mengenai hal yang diminati, menonton video atau entertaiment, dan mencari informasi untuk kebutuhan perkuliahan (Purdy, 2017).Internet juga digunakan untuk mencari kekurangan data melalui pemberitaan atau pada sumber literatur berbasis internet (Monetti, Breneiser, & Whatley, 2015).
Pemanfaatan internet akan mempengaruhi keterampilan membaca seseorang. Keterampilan lainnya selain membaca adalahintegrasi yang berbeda dari sumber informasi (misalnya menghubungkan informasi dari yang berbeda halaman web) dan evaluasi informasi dengan mengevaluasikredibilitas rekomendasi di halaman web (Afflerbach & Cho, 2009). Internet dapat menambah kemampuan membaca, berpikir kritis, dan mengintegrasi atau mengasosiasikan sumber bacaan yang satu dengan yang lainnya (Salmern,Naumann, Garca, & Fajardo, 2017). Hasil penelitian Salmern,Garca, &Abarca (2018)kemampuan linguistik memprediksi kinerja dalam mencari tugas membaca berbasis internet, frekuensi penggunaan tugas informasi internet mempengaruhi pemahaman berbasis internet, keefektifan dalam menggunakan TIK mempengaruhi pemahaman membaca berbasis internet dan efisiensi mencari sumber bacaan, serta pada tingkat SMA perlu mencapai tingkat pemahaman kritis.
Berikut beberapa manfaat penggunaan internet bagi mahasiswa menurut para ahli.
1.S.Siahaan (Siahaan S:2001)
- Bertambah luasnya wawasan tentang berbagai perkembangan yang ada,
- Meningkatnya penggunaan atau penguasaan Bahasa Igris,
- Bertambah luasnya persahabatan remaja,tidak hanya dari berbagai daerah melainkan dari berbagai negara juga,
- Banyaknya referensi yang berkaitan dengan materi pembelajaran yangh diperoleh.
2. Khoe Yao Tung (Khoe Yao Tung:1997)
- Sebagai sarana bantu belajar mengajar,perkembangan trend ini pada akhirnya akan menjadikan cyber education menjadi intellegent cyber education.
- Sebagai alat distribusi dan kolaborasi antar mahasiswa,pengelola dan mahasiswa,surat-menyurat,pengumuman,informasi registrasi,silabus,penerimaan mahasiswa baru. Juga informasi-informasi penelitian,perpustakaan,jurnal,bahkan informasi antara alumni.
- Sebagai sarana pemasaran jasa pendidikan.