Mohon tunggu...
Hoshizora Foundation
Hoshizora Foundation Mohon Tunggu... Relawan - Non-profit organization

Hoshizora Foundation adalah organisasi nirlaba yang berkomitmen untuk membantu anak-anak Indonesia mendapatkan pendidikan berkualitas lewat bantuan berkonsep ekosistem, termasuk beasiswa pendidikan, pelatihan guru, dan pendampingan orang tua.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Hoshizora Foundation Kolaborasi Bersama Masjid Suciati Saliman dan Kahf, Adakan Buka Bersama dengan Adik Bintang Se-DIY

9 April 2024   20:23 Diperbarui: 9 April 2024   20:29 135
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Adik Bintang bersama fasilitator/dokpri

Yogyakarta - Ramadan kali ini menjadi momen istimewa bagi Hoshizora Foundation dengan menggelar acara buka bersama yang penuh makna bagi Adik Bintang di Masjid Suciati Saliman pekan lalu. Dihadiri oleh Adik Bintang dari wilayah Yogyakarta dan sekitarnya, buka bersama ini merupakan wujud kolaborasi antara Hoshizora Foundation, Masjid Suciati Saliman, dan Kahf. 

Dalam perjalanan menuju acara buka bersama ini, terdapat suatu momen istimewa yang turut memberikan semangat dan kepedulian terhadap sesama. Momen ini adalah donasi takjil, yang memberikan kesempatan bagi masyarakat umum untuk berkontribusi dalam menyediakan hidangan berbuka bagi Adik Bintang.

Namun, kehadiran para donatur ini tidak hanya sekadar memberikan hidangan berbuka, mereka juga menjadi wujud nyata dari semangat berbagi dalam bulan Ramadan. Melalui donasi yang mereka berikan, para donatur turut serta membuka pintu kesempatan bagi Adik Bintang untuk meraih impian mereka melalui akses pendidikan yang berkualitas karena setiap donasi yang diberikan akan menjadi beasiswa dan program pengembangan kapasitas bagi para Adik Bintang.

Seru-Seruan di Mini Capacity Building

Sesi mini capacity building Adik Bintang bersama fasilitator/dokpri
Sesi mini capacity building Adik Bintang bersama fasilitator/dokpri

Acara ini juga diramaikan dengan sesi mini capacity building sebelum berbuka puasa. Adik Bintang dibagi ke dalam beberapa kelompok, lalu dipandu oleh fasilitator yang  merupakan Adik Bintang tingkat universitas dan para santriwati dari Pondok Pesantren Masjid Suciati. Sesi ini dirancang secara interaktif dan terbagi menjadi tiga kegiatan yang menarik.

Pertama, sesi perkenalan mengajak Adik Bintang untuk lebih akrab satu sama lain. Dengan duduk melingkar, mereka tidak hanya memperkenalkan diri, tetapi juga mencoba menggambarkan kepribadian mereka dengan menyebutkan hewan yang paling menggambarkan diri mereka. Sesi ini tidak hanya membangun keakraban di antara mereka, tetapi juga melatih kepercayaan diri dalam berbicara di depan orang lain. 

Selanjutnya, sesi pemanasan lewat permainan ringan yaitu ABC 5 dasar, untuk melatih fokus dan kecepatan berpikir Adik Bintang. Melalui permainan ini, mereka diuji untuk berpikir cepat dan merespons dengan tangkas, yang menjadikan suasana semakin seru dan menyenangkan. 

Lalu mini capacity building mencapai puncaknya dengan sesi pengenalan diri yang mendalam. Di sini, Adik Bintang diajak untuk mengenal lebih dekat tentang diri mereka sendiri dan mengasah kemampuan berpikir kritis melalui refleksi diri. Adik Bintang diminta untuk mengisi formulir dan bercerita tentang bagaimana mereka menghabiskan waktu personal, atau sering disebut me time, ketika sedang lelah dari aktivitas dan ingin beristirahat baik secara fisik, pikiran, maupun emosi. Dengan mengenal diri mereka sendiri, diharapkan Adik Bintang dapat lebih siap menghadapi tantangan di masa depan.

Berbuka Puasa Bersama Adik Bintang

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun