Untuk pembagian tugas disini ada 2:
- Dokumen fisik
- Dokumen keuangan
Tetapi keduanya tetap bekerja sama karena di keuangan itu adalah SPJnya, SPJ sendiri mengerucut kepada dokumen-dokumen kontrak dan dicairkannya di sini.
6. Untuk arsip disini apakah perlu untuk dialih media-kan, Pak?
Jawab:
Untuk di sini sudah dialih media-kan berupa scan dan dialihkan dalam bentuk PDF untuk meminimalisir kerusakan karena terkena banjir ataupun ruangan lembab.
7. Untuk sarana dan prasarananya ini apakah sudah memadai atau belum?
Jawab:
Kalau untuk sarana dan prasarana sudah mencukupi hanya saja terkendala ruangan untuk penyimpanan dan pengolahan, seharusnya penyimpanan dan pengolahan itu berbeda ruangan.
8. Bagaimana sistem klasifikasi arsip yang ada di instansi ini?
Jawab:
Untuk klasifikasi arsip kita belum benar-benar merucut ke klasifikasi arsipnya karena JRAnya masih keuangan saja, kalau arsip jenis lainnya masih menunggu usulan dari masing-masing OPD. Untuk sementara ini, klasifikasi kita masih mengacu pada perka ANRI karena di daerah belum ada.