Mengapa harus Google?
Nah, sebelum saya menjawab pertanyaannya itu saya ingin sedikit bercerita sebuah kejadian unik. Suatu ketika saya dihubungi via ponsel oleh teman saya yang tinggal di Yogya. Kami sudah tidak pernah bertemu sekitar 8 tahun, tetapi kok bisa-bisanya dia tahu nomor ponsel saya. Setelah saya tanya di kurang lebih bilang begini, “Nyari sampean itu mudah, cukup ketikkan di Google sudah bisa ketemu,”
Saya tertawa keras mendengarnya. Dan dia mempertegas lagi, ”bener, lebih mudah nyari di Google daripada di buku telepon”
Ya, memang begitu. Saat ini orang lebih “percaya” sama Google daripada sama “buku kuning” selain itu mencari lewat google bisa dilakukan dimana saja, kapan saja dan bisa menggunakan berbagai macam perangkat. Bahkan dengan ponsel buatan cina seharga 200 ribuan anda sudah bisa menjelajah internet dengan bantuan Google.
Melihat fakta seperti ini, jika anda memang benar-benar ingin eksis di dunia dan profesi yang ingin anda tekuni maka sudah saatnya anda “melek google”
Begitulah menurut saya.
Bagaimana dengan Anda?
**************
Catatan: Pencarian dengan tanda petik dan tanpa tanda petik AKAN memberikan hasil yang berbeda..Jika ingin lebih akurat gunakan tanda petik misalnya: "nama anda"
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI