Berdasarkan sosialisasi Diversifikasi Produk Olahan Pangan Hasil Aplikasi Vertikultur Tanaman Sayuran Di Kelurahan Tengah, Kramat Jati, Jakarta Timur | Agrokreatif, 2019)mengatakan bahwa dikota-kota besar yakni Jakarta memiliki program pertanian perkotaan dengan tujuh sasaran ruang kosong.Â
Perwujudan program tersebut berbentuk kebijakan rancangan pertanian perkotaan yang menargetkan 30% ruang terbuka hijau yang produktif dan 5% pemenuhan kebutuhan sayur dan buah.Â
Tanaman sayuran yang ditanam memiliki nilai ekonomis tinggi, berumur pendek, atau tanaman semusim. hasil dari tanaman tersebut kemudian diolah menjadi produk pangan yang bernilai ekonomis, sehingga dapat menjadi sumber pendapatan rumah tangga, dan meningkatkan kemandirian ekonomi masyarakat.Â
Pelaksanaan pertanian perkotaan sendiri tak hanya sebagai pemenuhan kebutuhan pangan sekaligus sebagai upaya peningkatan kualitas lingkungan hidup di Jakarta serta mengurangi dampak perubahan iklim
Keadaan iklim yang tidak stabil, mengakibatkan pertanian tidak bisa berjalan dengan baik, serta produksi kebutuhan pangan tidak sejalan dengan permintaan.Â
Pertanian Perkotaan mampu memenuhi kebutuhan gizi keluarga, khususnya di daerah perkotaan. Eksistensi Pertanian Perkotaan dengan teknik vertikultur mampu menurunkan suhu udara di lingkungan, meningkatkan kualitas udara, menyerap karbon dan gas-gas rumah kaca.Â
Melihat kontribusi Pertanian Perkotaan yang besar bagi mitigasi perubahan iklim, khususnya pada daerah perkotaan memberikan keuntungan baik dari segi ekonomi maupun lingkungan hidup.
Berkebun vertikultur memiliki banyak manfaat baik dari segi ekonomi, Gizi, Ketahanan Pangan, dan ekologi. Dari segi ekonomi membuka peluang meningkatnya pendapatan masyarakat. dari segi segi ketahanan pangan sebagai wadah pemenuhan kebutuhan pangan. dari segi ekologi, menjaga kelestarian lingkungan dan sebagai aksi dalam mitigasi perubahan iklim.Â
Berkebun vertikultur erat kaitannya dengan perubahan iklim, hal tersebut tersebut dibuktikan dengan eksistensi pertanian perkotaan dalam mitigasi perubahan iklim.
Penerapan Pertanian Perkotaan menjadi jalan keluar bagi masyarakat dalam menghadapi perubahan iklim pada sektor ekonomi melalui penguatan ketahanan pangan.Â
Harapan urban farming dapat juga dijadikan sebagai profesi hijau yang mendominasi di masa mendatang. Demi mewujudkan hal tersebut diperlukan kesadaran masyarakat untuk mencoba berkebun dengan teknik vertikultur.