Mohon tunggu...
HILMI AZIZ
HILMI AZIZ Mohon Tunggu... Mahasiswa - UIN MALIKI MALANG

Hobi bersepeda

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Algoritma

30 Agustus 2024   19:50 Diperbarui: 2 September 2024   13:39 93
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

APA ITU ALGORITMA ?

 Pengertian algoritma berdasarkan Microsoft Press Computer and Internet Dictionary (1998) merupakan deretan dari sekumpulan rangkaian tindakan tertentu yang pastinya logis dalam menyelesaikan persoalan. Logis di sini memiliki arti bahwa tindakan yang dilakukan harus sesuai dengan urutan dan tersusun secara runtut serta langkah tersebut harus diketahui dengan pasti agar algoritma yang dipakai dapat berjalan semestinya. 

Fungsi algoritma : 

1.  memecahkan masalah tertentu dengan cara yang logis dan sistematis. Algoritma dapat digunakan lebih dari satu kali untuk menyelesaikan masalah yang sama. 

2.  Memungkinkan pemrogram untuk dengan mudah memodifikasi program tanpa mengubah total algoritma dan tanpa harus mengulang dari awal.

3. Pemrogram hanya perlu melakukan perubahan pada waktu tertentu, dan program dapat diperbarui untuk memperbaiki masalah yang muncul.

Jenis - jenis algoritma :

1. Algoritma Brute Force: Algoritma ini mencoba semua kemungkinan solusi untuk menemukan hasil yang tepat. Meskipun sederhana, algoritma ini bisa sangat tidak efisien, terutama untuk masalah dengan ruang solusi yang sangat besar.

2. Algoritma Greedy: Algoritma ini membuat keputusan optimal pada setiap langkah dengan harapan bahwa hasil akhirnya juga akan optimal. Contoh penerapannya adalah pada masalah pencarian jalur terpendek.

3. Algoritma Divide and Conquer: Algoritma ini membagi masalah menjadi sub-masalah yang lebih kecil, menyelesaikannya secara rekursif, dan menggabungkan hasilnya untuk mendapatkan solusi akhir. Algoritma ini digunakan dalam metode pengurutan seperti Merge Sort dan Quick Sort.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun