CV ALEYYA BATIK
Dusun Sumberan, RT.003/RW.003, Sumberan, Tancep, Ngawen, Kabupaten, Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55853
CV. Aleyya Batik ini telah berdiri pada tahun 2009 sampai sekarang.
Pada awalnya kami hanya melihat di sekitar kami banyak SDM yang mampu membatik dan mereka mengambil batik dari Jogja/Solo, kemudian peluang tersebut kami gunakan untuk mendirikan kerajinan atau industri batik ini. Dengan modal SDM di sekitar masih banyak mereka tidak lagi susah payah harus ke Jogja atau Solo untuk mengambil batik dan pada tahun 2010 kami digandeng Disperindagkop Gunungkidul dan Bank BRI menjadi mitra binaanya, dan melalui efen-efen yang diadakan baik Disperindagkop maupun Bank BRI produk kami mulai di kenal di wilayah Gunungkidul maupun sekitarnya.Â
Pada tahun 2011 kami bersama UKM lainya di Gunungkidul dipercaya untuk membuat seragam PNS batik khas Gunungkidul dan Alhamdulillah sampai sekarang kami terus menerima pesanan baik dari daerah sekitar maupun luar Jawa. Dengan kemajuan tersebut kami mempunyai surat ijin usaha dengan No : 18/12-03/PK/II/2012.
Perusahaan ini berdiri di Gunungkidul pada tahun 2009 Oleh Bp. Catur Ari Wibawa  yang beralamatkan di Sumberan RT 003 RW 003 Tancep, Ngawen, Gunungkidul, Yogyakarta, Perusahaan bekerja sama dengan Departemen Pariwisata dan Disperindag Gunungkidul agar dapat dijadikan salah satu tempat obyek wisata bersama perusahaan batik lainnya yang ada di Gunung kidul.
Penjualan produksi batik seperti ini harus dikembangkan, karena memperkenalkan Seni Batik Tradisional kepada seluruh masyarakat baik dari dalam maupun luar negeri. CV Aleyya Batik melestarikan Seni Batik Tradisional yang mulai menghilang akibat perkmbangan jaman dan kemajuan teknologi di masa sekarang ini. Membantu menambah pendapatan devisa negara, dan dapat meningkatan atau mengangkat derajat masyarakat lingkungan sekitar.
KELOMPOK 4
Oleh : Azizah Mey NUr'aini & M. Zuhdan Abdussyukur
AMahasiswa STAI Yogyakarta Prodi PAI 3