Ada pemandangan menarik yang saya saksikan yakni para wisatawan asing mengendarai sepeda motor maupun diboncengi ojek online. Pemandangan seperti ini memang jarang ditemui di daerah-daerah lain.Â
Sementara di Bali, daerah yang cukup terkenal dengan tempat pariwisatanya, tentu keberadaan wisatawan mancanegara merupakan bagian dari  pemandangan setiap hari, terlebih membludaknya wisatawan asing, seiring dengan melandainya virus corona di Indonesia.Â
Sebelumnya, keberadaan wisatawan tidak seramai saat ini, menurut adik saya, akhir 2021 lalu, saat sepak bola liga 1 diputuskan bergulir di Bali dengan kontrol ketat kesehatan, sulit ditemukan para wisatawan.Â
Namun, saat ini, ketika tempat wisata mendapat lampu hijau untuk dibuka, para wisawatan mulai berjubel datang di Bali.
Mobil yang saya tumpangi akhirnya tiba di tempat tujuan, tepat berada di depan kediaman adik saya. Rupanya mereka sudah bersiap-siap menyambut kedatangan saya. Sehingga, begitu keluar dari mobil, lalu saya dipersilahkan masuk ke rumah mereka.Â
Tak berlangsung lama, sambil bercengkerama, jamuan makan siang telah hidangkan adik ipar, lengkap dengan sedikit menu ala Maluku Utara: Sagu lempeng dan Ikan Fufu (ikan asap) Â plus sambal pedas.
Selama dua jam lebih berada di kediaman mereka, saya kemudian diminta bersama adik saya ke tempat latihan klub Bali United.Â
Tapi, bukan di Training Ground Mewah yang ada di sekitar pantai Purnama, Gianyar, melainkan di Lapangan Karya Manunggal, Sidakarya, Bali. Di tempat latihan inilah, saya bertemu dengan sejumlah pemain Bali United.
Ini merupakan kenangan indah pertama yang saya tancapkan di Pulau Dewata. Dan selanjutnya, cerita yang tak kalah seru juga tercipta di sejumlah tempat wisata yang menjadi primadona pulau yang terletak di antara Pulau Jawa dan Pulau Lombok itu.Â
Sebab, selama ini, nama Bali hanya terlintas dalam angan-angan, setelah mendengar cerita dari berbagai kerabat maupun tempat kantor yang kerap berkunjung dan menikmati keindahan pulau Bali.
Sebetulnya, jika dilihat dari tempat wisata, memang tidak jauh berbeda dengan sejumlah tempat wisata di berbagai daerah di Indonesia.Â