Hengkangnya para punggawa Liga 1 menuju klub 2, setidaknya menjadi fenomena baru di kanca sepak bola nasional, pasalnya sangat jauh berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, lantaran pemain Liga 1 sangat "alergi" untuk turun memperkuat tim Liga 2.
Namun, sejak Kaesang Pangarep, Raffi Ahmad, dan Atta Halilintar membeli klub Liga 2, ikuti mempengaruhi minat para bintang Liga 1 terjun ke kasta kedua Liga Indonesia.
Padahal, klub liga 2 identik dengan pemain yang telah melewati usia emasnya, dan pemain-pemain yang belum memiliki nama besar, dan bahkan Liga 2 tidak mendapat jam tayang seperti Liga 1.
Walaupun demikian, setelah nama-nama tersebut mengakuisisi klub liga 2, setidaknya menjadikan atmosfer Liga 1 dan Liga 2 semakin menarik, karena bukan hanya tim Liga 1 yang diperkuat para pemain top, tapi klub liga 2 pun sama.
Nah, apakah Alfath Fathier kembali ke klub lamanya, Madura United ataukah memilih bergabung tim Liga 2 terlebih Persis Solo, seperti dua rekannya Heri Susanto dan Sandi Sute? menarik ditunggu!!!!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H