Mohon tunggu...
Hilman Ramdani
Hilman Ramdani Mohon Tunggu... Konsultan - Mahasiswa

Mahasiswa dari Universitas Pancasakti Tegal

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Brownies Kukus Berbahan Tempe, Inovasi Mahasiswa KKN di Desa Wanasari

12 September 2019   09:18 Diperbarui: 12 September 2019   09:28 61
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Mahasiswa UPS Tegal yang telah melakukan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Di Desa Wanasari mencoba menginovasikan sebuah tempe biasa, menjadi produk yang sangat ekonomis dikalangan masyarakat.

Brownies Kukus Dari Tempe adalah produk unggulan yang kami inovasikan atau perkenalkan produk makanan ke masyarakat desa wanasari, dari tempe biasa menjadi Brownies Kukus Tempe yang sangat ekonomis. 

Tujuan adanya kegiatan tersebut untuk memperkenalkan karya kami kepada masyarakat dan berguna menginspirasi masyarakat desa wanasari sehingga memperkuat daya kreatifitas. 

Makanan unik ini berasal dari tempe yang dikukus dan di jadikan sebagai bahan utama pengganti tepung terigu sebagai bahan dasar pembuatannya. Brownies Kukus Tempe yang dipadu dengan coklat dan keju ini rasanya tidak kalah enaknya dengan brownies kukus lainnya yang menggunakan tepung terigu sebagai bahan dasar pembuatannya. 

Warna yang dihasilkan dari brownies tempe ini juga sama dengan dengan brownies lainnya. Bahan- bahan pembuatannya pun sama dengan kue bronies lainnya, namun menurut sebagian orang yang sudah membuat dan menikmati brownies tempe ini rasa dari tempe ini membuat kue bronies kukus tempe menjadi lebih enak dan berkarakter.

Alasan mengapa tempe digunakan sebagai bahan dasar utama pembuatan kue brownies yakni karena tempe mengandung banyak sekali kandungan nilai gizi terutama protein yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh. 

Tempe memilki manfaat yakni kaya akan antioksidan yang berupa isoflavon sehingga mengurangi adanya radikal bebas yang menyebabkan kanker, mengurangi anemia (kekurangan darah) dan dapat membantu memperlancar proses pencernaan di dalam tubuh. 

 Tempe juga mudah untuk ditemukan di desa wanasari. Di Wanasari sendiri tempe itu sangat digemari oleh banyak orang, sehingga tujuan apa yang kami rencanakan sebelumnya sama dengan tujuan kami.

Sebenarnya banyak potensi-potensi dari segi SDA dan SDM untuk membuat kreasi- kreasi baru, seperti brownies kukus tempe ini dapat membantu meningkatkan pendapatan warga maupun desa wanasari.

 Semoga apa yang kami praktikan atau kami paparkan proses produksi, dapat menginspirasi masyarakat desa wanasari dan juga terdapat penerus produksi brownies kukus dari tempe.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun