Mohon tunggu...
Salma Wulandari
Salma Wulandari Mohon Tunggu... Pelajar Sekolah - Pelajar

Hobi menyanyi, menggambar, dan menulis. Kepribadian mudah senyum kepada orang lain.

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Peta Konsep Hidup

5 September 2024   19:23 Diperbarui: 5 September 2024   19:32 14
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Perkenalkan namaku Salma Wulandari, orang-orang biasa memanggilku Salma. Aku dilahirkan oleh ibuku di Rumah Sakit Umum Daerah yang berada di Padang Panjang, pada tanggal 19 Februari 2010.

   Ibu bernama Hilda Yanti, ia adalah seorang Ibu Rumah Tangga. Ayahku bernama Nur Dwi Antoro, ia berprofesi sebagai Petani. Mereka adalah orang tua yang hebat dan aku sangat menyayangi mereka.

   Aku adalah anak ketiga dari empat bersaudara, kami berempat perempuan. Kakak sulungku namanya Ayu Setia Ningrum, sekarang ia sedang berkuliah semester terakhir di Universitas Negeri Padang. Dia adalah kakak yang paling aku sukai.

   Kakakku yang kedua namanya Anita Wardani, sekarang ia kelas 11 di SMA Negeri 1 X Koto. Dia adalah kakak yang paling menjengkelkan menurutku.

   Lalu yang ketiga yaitu aku sendiri. aku bersekolah di MTsN Padang Panjang. Sekarang aku berada di kelas 9H.

   Lalu yang terakhir kembaranku dia lebih kecil beberapa menit dariku, namanya Salwa Wulandari. Ia juga bersekolah di MTsN Padang Panjang, ia sedang berada di kelas 9I tepat di samping kelasku.

   Kami sekeluarga beragama Islam. Kami aktif dalam kegiatan keagamaan seperti wirit, pengajian, dan lainnya. Kami juga selalu melaksanakan sholat lima waktu.

   Hobiku adalah menyanyi, menggambar, dan membaca novel. Aku menyanyi, menggambar, dan membaca novel jika ada waktu luang untuk meringankankan beban yang ada dikepalaku.

   Aku bercita-cita menjadi Perawat, karena jika aku menjadi Perawat aku bisa merawat keluargaku jika ada yang sakit.

   Aku dulu bersekolah di SDN 02 Pandai Sikek, sekolah ini berada dekat sekali dari rumahku. Di sekolah inilah aku mulai membangun karakterku dan banyak sekali kenangan yang ada di sana.

   Setelah tamat dari sekolah aku melanjutkan pendidikanku di MTsN Padang Panjang. Aku masuk ke sekolah ini dengan melalui jalur prestasi yaitu tafizd 3 juz, dengan ini aku berhasil masuk dengan mudah tanpa test tulis seperti kebanyakan siswa di MTsN Padang Panjang ini.

   Sekolah di sana sebenarnya sangat susah karena persaingannya sangat ketat dan siswa di sana sangat berprestasi tetapi dengan bantuan dari Guru disini aku dapat melewati semuanya dengan baik hingga aku dapat sampai di kelas sembilan ini.

   Tamat dari MTsN Padang Panjang aku ingin lanjut di SMAN 02 Padang Panjang atau di SMAN 01 Padang Panjang. Aku ingin masuk ke SMA ini melalui jalur tafidz yaitu 4 juz.

   Sesudah menyelesaikan pendidikan di SMA aku ingin berkuliah di Universitas Negri Padang, karena kakakku sekarang berkuliah di sana. Aku ingin mengambil jurusan bahasa dan seni.

   Setelah tamat kuliah dan mendapat gelar sarjana aku ingin langsung lanjut bekerja. Jika sanggup aku ingin lanjut S2.

   Setelah aku mendapatkan pekerjaan yang layak dan mendapatkan gaji yang besar, aku ingin membawa keluargaku ke tanah suci Mekah. Aku juga ingin mengunjungi negara impianku yaitu jepang, korea, dan Inggris.

   Aku ingin menikah saat usia ku menginjak lebih dari 25 tahun. Karena pada saat itu aku mungkin sudah bisa bersikap dewasa dan berpikiran dengan matang.

   Aku ingin membangun keluarga yang harmonis dan berkecukupan. Dan juga aku ingin Keluargaku ini menjadi keluarga yang taat dengan agama.

Impianku yang lain yaitu ingin membelikan berbagai hal yang diinginkan oleh Orang tuaku. Ini sebagai tanda terima kasihku kepada mereka karena telah merawatku hingga aku sukses.

   Dimasa yang akan datang aku ingin mengajari anakku agar menjadi orang yang sholeh dan taat kepada agama.

   Saat ini aku hanya bisa menghafal 4 juz tetapi di masa depan aku ingin menambah hafalanku menjadi 30 juz dan juga aku ingin menambah amal ibadahku untuk menjadi bekalku di akhirat nanti.

   Di saat-saat terakhirku, aku ingin menghembuskan napas terakhirku pada hari Jumat, saat sedang sholat dan membaca kedua kalimat syahadat dengan bibirku yang tersenyum karena ada surga yang terpampang di mataku sebelum menghembuskan nafas terakhirku.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun