Selesai memotret 36 foto, untuk melihat hasilnya, kamu diharuskan mencuci filmnya terlebih dahulu. Di sinilah proses menyenangkan dimulai, karena bagi para penggemar kamera analog, momen seperti ini membuat penasaran apakah hasilnya sempurna apa tidak, fotonya terbakar, atau tidak keluar apa-apa. Â Durasi dalam pencucian foto juga beragam. Ada yang satu jam jadi, ada juga yang harus menunggu sampai 5 hari. Saat kamera analog kembali tren saat ini, banyak toko pencucian roll film kamera analog memberikan opsi selain dicetak, hasil foto juga bisa di scan dan bisa kamu simpan di galeri smartphone mu, proses ini dimanakan proses devscan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H