Mohon tunggu...
Tatang  Hidayat
Tatang Hidayat Mohon Tunggu... Dosen - Pegiat Student Rihlah Indonesia

Tatang Hidayat, bergiat di Student Rihlah Indonesia. Ia mulai menulis sejak SD, ketika masa SMK ia diamanahi menjadi pimpinan redaksi buletin yang ada di sekolahnya. Sejak masuk kuliah, ia mulai serius mendalami dunia tulis menulis. Beberapa tulisannya di muat diberbagai jurnal terakreditasi dan terindeks internasional, buku, media cetak maupun online. Ia telah menerbitkan buku solo, buku antologi dan bertindak sebagai editor buku dan Handling Editor Islamic Research: The International Journal of Islamic Civilization Studies. Selain menulis, ia aktif melakukan jelajah heritage ke daerah-daerah di Indonesia, saat ini ia telah mengunjungi sekurang-kurangnya 120 kab/kota di Indonesia. Di sisi lain, ia pun telah melakukan jelajah heritage ke Singapura, Malaysia dan Thailand. Penulis bisa di hubungi melalui E-mail tatangmushabhidayat31@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Catatan dari Seminar Nasional Pendidikan Dasar (PGSD FKIP UNPAS)

4 Desember 2018   07:12 Diperbarui: 4 Desember 2018   07:22 381
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Catatan dari Seminar Nasional Pendidikan Dasar (PGSD FKIP Universitas Pasundan Bandung)

Oleh : Tatang Hidayat

Menghadiri berbagai forum ilmiah baik tingkat nasional maupun internasional merupakan sesuatu yang sangat berharga bagi saya sebagai pembelajar, selain lahan untuk diskusi dan saling tukar informasi berkaitan dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi dari sudut pandang keilmuan masing-masing. 

Kegiatan tersebut bisa dijadikan juga sebagai lahan untuk silaturahim antara dosen, praktisi dan mahasiswa dari berbagai kampus.

Sebagai seorang mahasiswa yang mengambil konsentrasi dalam bidang Pendidikan Agama Islam di Sekolah Pascasarjana Universitas Pendidikan Indonesia, saya selalu mendapat motivasi dari dosen bahwa kita selaku mahasiswa PAI mesti percaya diri dengan keilmuan yang kita ambil. 

Ucapan para dosen tersebut terekam oleh saya sehingga berani untuk mengaktualisasikannya dalam berbagai forum untuk tetap menunjukkan eksistensinya sebagai mahasiswa PAI, dengan menjadikan Islam sebagai rujukan dalam setiap gagasan dan solusi yang diberikan.

Pada hari Kamis, 15 November 2018 saya diberikan kesempatan kembali untuk menghadiri forum ilmiah dengan nama Seminar Nasional Pendidikan Dasar dan Call for Paper dengan tema "Literasi Digital dalam Keterampilan Abad 21 untuk membentuk Karakter Generasi Milineal". 

Agenda tersebut diselenggarakan oleh Prodi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Pasundan Bandung.

Sebelum mengikuti seminar tersebut, sebelumnya saya telah mengirimkan abstrak hasil penelitian, setelah dilakukan seleksi maka abstrak saya dinyatakan lolos dan diundang untuk mempresentasikannya. Adapun yang bertindak sebagai pembicara utama yaitu Dr. Fahrurrozi, M. Pd. 

Beliau adalah ketua 1 Himpunan Dosen PGSD Indonesia sekaligus Dosen Pascasarjana Prodi Pendidikan Dasar di Universitas Negeri Jakarta. Ada juga Dian Suryaningrum, M. Psi. selaku Psikolog dari Universitas Padjadjaran dan terakhir ada Edi Mulyono, M.M. perwakilan dari Direktur Pembelajaran pada Direktorat Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan Kementrian Riset dan Pendidikan Tinggi Republik Indonesia.

Ada hal yang menarik saat sambutan seminar yang disampaikan oleh Dr. H. Dadang Mulyana, M. Si. selaku Dekan FKIP Universitas Pasundan beliau memaparkan bahwa pentingnya pendidikan karakter untuk ditanamkan dalam pendidikan, guru PKN dan Agama paling bertanggung jawab dalam pendidikan karakter.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun