Peran UMKM dalam pertumbuhan perekonomian Indonesia dinilai sangat penting. Menjadi penopang karena memiliki kontribusi besar bagi perekonomian Indonesia.
Dilansir dari situs Bappenas ada 3 kontribusi UMKM bagi perekonomian Indonesia diantaranya :
- Perluasan kesempatan kerja dan penyerapan tenaga kerja
- Pembentukan produk domestik bruto
- Penyediaan jaring pengaman terutama bagi masyarakat berpendapatan rendah untuk menjalankan kegiatan ekonomi produktif.
Dari sisi penyerapan tenaga kerja, pada tahun 2018, UMKM dapat menyerap tenaga kerja Indonesia sebanyak 117 juta atau 97% dari total tenaga kerja Indonesia, meningkat tipis dari tahun sebelumnya sebesar 116,4 juta orang.
Sementara dari sisi kontribusi terhadap produk domestik bruto, UMKM berkontribusi menyumbangkan sebesar Rp. 8.573,9 triliun ke PDB Indonesia pada 2018 atau sebesar 57,8% terhadap PDB. (sumber: Katadata.co.id)
Saat ini total jumlah UMKM di Indonesia yang tercatat terakhir pada tahun 2018 sebanyak 64,2 juta meningkat dari tahun sebelumnya sebanyak 62,9 juta.
Memasuki sepanjang tahun 2020 silam, pandemi yang melanda negara-negara di dunia termasuk Indonesia, membuat sektor perekonomian menjadi lesu termasuk UMKM menjadi sektor yang rentan terkena dampak ditengah situasi pandemi.
Hal ini dikonfirmasi oleh Kamar dagang dan industri Indonesia (Kadin) yang menyampaikan bahwa dari 64,2 juta UMKM Indonesia sekitar 50% atau sebanyak 30 juta UMKM harus tutup sementara akibat pandemi covid-19.
Pernyataan ini didukung pula oleh data Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) yang menyebutkan bahwa bila pandemi tak kunjung usai dikhawatirkan sekitar 85,42% UMKM di Indonesia hanya akan mampu bertahan selama satu tahun.
Pemerintah pusat dengan gerak cepat mengambil langkah strategis untuk membantu UMKM agar mampu bertahan ditengah pandemi ini dan jangan sampai gulung tikar. Berbagai program stimulus hingga pemberian bantuan presiden sebesar 2,4 juta untuk setiap UMKM diharapkan mampu menopang usaha UMKM supaya dapat bertahan dari terjangan badai pandemi dan tidak sampai gulung tikar.
Kebijakan pemerintah pusat ini dalam memberikan stimulus dan menggelontorkan dana APBN kepada UMKM tidak lah cukup apabila kita sebagai individu entitas terkecil dari sebuah negara tidak ikut berkontribusi membantuk UMKM untuk dapat bertahan dan perlahan-lahan bangkit mengalami pertumbuhan kembali.
Omnibus law yang sudah disahkan dengan Undang-undang oleh pemerintah dan DPR menjadi pemantik bagi munculnya UMKM-UMKM baru karena kemudahan untuk mendirikan usaha telah diakomodir dalam undang-undang omnibus law cipta kerja.
Ini harus kita dukung penuh, supaya kemudahan ini menjadi pemantik bagi siapa saja yang ingin berusaha di sektor UMKM agar tidak lagi ragu untuk mendaftarkan usahanya sehingga diharapkan dengan semakin banyak nya atau meningkatnya jumlah UMKM dapat memperluas penyerapan tenaga kerja Indonesia.
Hal yang paling mudah bagi kita sebagai individu yang merupakan entitas terkecil dari sebuah bangsa adalah dengan cara membeli produk-produk UMKM.
Tagline cinta produk dalam negeri yang secara masif digaungkan oleh pemerintah harus dapat kita ejawantahkan dalam perilaku konsumsi kita sehari-hari.
Ini memiliki makna spektrum yang luas, karena produk dalam negeri adalah produk atau barang yang dihasilkan di dalam negeri salah satunya adalah produk UMKM.
Kita harus membangun komitmen yang kuat untuk mencintai, membeli dan menggunakan produk dalam negeri. Senantiasa mengampanyekan kepada teman dan orang lain baik melalui media sosial arti pentingnya kita membeli produk UMKM karena kita tahu UMKM adalah tulang punggung perekonomian Indonesia.
Aksi yang lain yang bisa kita lakukan untuk membantu dan mendukung UMKM sehingga tercipta keluarga tangguh adalah menjadi "influencer adinterim" dengan cara memberikan testimoni atas kualitas atau kelebihan dari produk UMKM yang kita beli baik dengan foto atau vlog dan menyebarluaskan melalui berbagai platform media sosial (Instagram, Facebook, dll).
Penyebarluasan informasi ini baik berupa foto atau video mempunyai pengaruh besar untuk mempengaruhi orang agar tertarik dan memiliki niat untuk membeli produk yang sama yang kita beli.
Cara ini didukung oleh pola belanja masyarakat melalui online meningkat sangat tajam. Setiap harinya ditengah situasi pandemi, orang kebanyakan mengisi waktunya dengan berselancar di media sosial.
Dengan membeli serta menjadi influencer adinterim dalam penyebarluasan informasi terkait ulasan produk UMKM yang kita beli, diharapkan dapat menggugah hati setiap individu untuk tergerak berkontribusi yang sama dalam membantu UMKM di Indonesia sehingga tercipta Keluarga Tangguh dan UMKM bisa bangkit ditengah situasi pandemi dan dapat kembali menjadi tulang punggung perekonomian indonesia.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI