Hal tersebut sangatlah wajar karena memang kalian adalah karyawan di satu perusahaan yang sama. Jadi, kalian adalah sebuah tim yang harus saling melengkapi.
Ketidakcocokan adalah hal biasa. Hal ini dikarenakan para karyawan direkrut oleh perusahaan dengan pertimbangan sendiri-sendiri. Karakter yang dipilih juga sering kali berbeda karena memang disesuaikan dengan pekerjaan yang akan dijalani.
Maka jalan yang bisa dipilih ialah dengan berkomunikasi serta berdiskusi dengan rekan satu timmu. Hal tersebut dilakukan dengan maksud untuk mencari tahu jalan keluar agar kalian dapat bekerja sama dengan solid. Saling memahami adalah kuncinya.
Public speaking
Kemampuan ini sangat dibutuhkan bagi seorang karyawan. Bukankah sangat percuma jika kemampuan berpikir kalian termasuk cerdas tapi tidak dapat menyampaikannya?Â
Skill tersebut sangat dibutuhkan oleh seluruh perusahaan karena kalian merupakan anggota dari perusahaan. Keluhan serta saran kalian sangatlah berharga sebagai modal mencapai kemajuan perusahaan.Â
Seorang pemimpin tidak bisa mengetahui segala kesalahan-kesalahan kecil yang ada di perusahaannya. Maka dari itu, skill tersebut berguna untuk melancarkan proses diskusi yang ada di perusahaan.
Build relationship
Skill tersebut berperan sebagai jembatan agar hubungan yang tercipta antar karyawan bisa harmonis. Keharmonisan yang terjadi bisa menjadi sumber aura positif seluruh pekerja yang ada.Â
Hal tersebut juga bisa membuat terciptanya kondisi yang kondusif dalam pelaksanaan kegiatan di perusahaan. Membangun hubungan dengan sesama anggota tim adalah suatu keharusan. Baik kepada teman ataupun kepada atasan.
Penggunaan software
Sebagai seseorang lulusan mahasiswa pasti kalian seringkali mendapatkan berbagai macam tugas yang pengerjaanya menggunakan berbagai macam software.Â
Hal tersebut ternyata akan berdampak posituf jika kalian bisa mempertahankan skill tersebut hingga lulus. Pasalnya, suatu perusahaan juga akan membutuhkan karyawan yang bisa mengoperasikan komputer dengan baik.Â
Berbagai data penting miliki perusahaan perlu kalian tangani dengan keahlian di bidang teknologi tersebut.