Di Bukit Pulisan wisatawan akan disambut dengan hamparan padang rumput luas dan berseberangan langsung dengan pemandangan laut biru jernih yang indah. Meskipun sedikit melelahkan untuk menuju Bukit Pulisan, namun pemandangan yang menyatu dengan lautan bak lukisan ini seakan menghapus keringat dan rasa lelah mendaki perbukitan.
Wisata perbukitan lainnya di Likupang yang bisa dikunjungi adalah Bukit Larata. Tidak kalah memesona, Bukit Larata juga menawarkan keindahan bukit savana dengan padang rumput yang berpadu dengan pemandangan laut.
Pantai Likupang dianugerahi dengan pemandangan bawah laut yang menakjubkan. Pantai yang memiliki pemandangan indah tak berujung dan air yang jernih ini pernah mengejutkan masyarakat setempat dan World Wildlife Fund Indonesia. Pasalnya, pada 2007 di Pantai Likupang ditemukan Penyu Hijau.
Pantai Sampiran juga dianugerahi dengan pasir putih nan memukau. Pantai ini terletak di Desa Kalinaun, Likupang Timur. Pantai itu juga cocok bagi wisatawan yang ingin menenangkan diri. Pantai Sampiran memiliki ombak yang tidak begitu besar dan dilengkapi dengan banyak pohon kelapa di sekitarnya. Pohon kelapa membuat suasana lebih teduh. Adapun warna air laut Pantai Sampiran yang sangat jernih bisa menjadi obat mujarab untuk melepas stres. What a Wonderful Indonesia!
Pantai berikutnya yang dapat kalian kunjungi adalah Pantai Paal. Pantai yang terletak di Desa Marinsow, Kecamatan Likupang Timur, ini merupakan salah satu pantai terbaik yang dimiliki Likupang. Pantai Paal dikenal dengan pemandangan eksotis dan air laut berwarna gradasi biru tosca yang cantik. Tak heran, pantai yang memiliki panjang sekitar 1 km tersebut kerap dipadati pengunjung. Di sekitar pantai tersebut juga terdapat banyak rumah panggung yang berfungsi sebagai fasilitas ibadah dan toilet.
Puas di Penglihatan, juga Puas di Perut
Berkunjung dan berwisata ke suatu tempat tak afdol rasanya bila tak icip kuliner khas daerah tersebut. Setelah puas secara visual, kita juga harus memberikan sensasi manja di perut. Ada banyak kuliner yang dapat kita jumpai dan rasakan di Likupang, mulai dari cemilan hingga makanan berat yakni bubur tinutuan, pisang goroho, sambal roa, panada, lalampa, nasi kuning, cakalang fufu, dan binte biluhuta.