Mohon tunggu...
Roni Bani
Roni Bani Mohon Tunggu... Guru - Guru SD

SD Inpres Nekmese Amarasi Selatan Kab Kupang NTT. Bahasa dan Kebudayaan masyarakat turut menjadi perhatian, membaca dan menulis seturut kenikmatan rasa.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Ramai-Ramai Mendaftar untuk OSN Tahun 2024

29 Februari 2024   11:51 Diperbarui: 29 Februari 2024   11:55 158
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kepala Dinas P & K Kab.Kupang (tengah) berada di salah satu unit satuan pendidikan; Sumber: WAG Dinas P & K Kab.Kupang

Jadwal pendaftaran telah diumumkan. Dua hari sebelum pendaftaran dimulai Sang Kepala Dinas "memaksa" para kepala unit satuan pendidikan untuk memulai pendaftaran. Terlihat dan terbaca pada pesan WAG Dinas, beberapa anggota WAG menyanggupi dengan diikuti pernyataan bahwa jaringan sedang eror.

Sang Kepala Dinas tidak peduli. Ia harus mendapatkan informasi secara pasti bahwa unit-unit satuan pendidikan di Kabupaten Kupang (SD, SMP Negeri/Swasta) sudah harus mendaftar sesuai ketentuan. Setelah mendaftar para Kepala Unit Satuan Pendidikan (KUSP) wajib untuk mencatatkan dalam daftar yang dibuat oleh salah seorang Pengawas Pembina yang ada di dalam WAG Dinas.

Daftar itu pun mulai muncul. Dihimbau kepada para KUSP untuk melanjutkan menulis nama unit satuan pendidikan bila sudah mendaftr. Batas pendaftaran pada tanggal 3 Maret 2024. 

Sampai dengan turunnya artikel ini telah terdaftar 40 unit satuan pendidikan Sekolah Dasar dan 74 unit satuan pendidikan Sekolah menengah pertama.

Panitia OSN/O2SN tingkat Kabupaten Kupang terus memantu dan melakukan rekapitulasi unit-unit satuan pendidikan SD dan SMP yang mendaftar.

Akan seperti apa kelak para peserta OSN tahun 2024 baik jenjang Sekolah Dasar maupun Sekolah Menengah Pertama? Kita tunggu aksi para peserta.

***

Simulasi Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) pun tak tertinggal dalam atensi Sang Kepala Dinas. Langkah kebijakan yang ditempuhnya yakni berkunjung ke sekolah yang mudah dijangkau. Hal ini untuk memastikan bahwa para KUSP sedang sungguh-sungguh melakukan simulasi ANBK.

Situasi simulasi ANBK pada satu unit satuan pendidikan di Kab.Kupang; Sumber: WAG Dinas P & K Kab.Kupang
Situasi simulasi ANBK pada satu unit satuan pendidikan di Kab.Kupang; Sumber: WAG Dinas P & K Kab.Kupang

Pada saat yang demikian, Unit Satuan Pendidikan (USP) yang merasa akan mudah dijangkau bergegas bekerja. Peralatan elektronik (Laptop) dipergunakan secara keroyokan pun jadi. Laptop yang dipinjam pun, jadi. Tinggallah kini menemukan akses jaringan internet dan aliran listrik yang terus aktif menyala.

Umi Nii Baki-Koro'oto, 29 Februari 2024

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun