Mohon tunggu...
Roni Bani
Roni Bani Mohon Tunggu... Guru - Guru SD

SD Inpres Nekmese Amarasi Selatan Kab Kupang NTT. Bahasa dan Kebudayaan masyarakat turut menjadi perhatian, membaca dan menulis seturut kenikmatan rasa.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Guru Mendulang Gairah dan Kelesuan pada Hari Guru

30 November 2023   10:54 Diperbarui: 30 November 2023   11:57 177
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: https://harianmuba.disway.id/

Presiden Joko Widodo menekankan pentingnya kewajiban para guru untuk terus berinovasi dan meningkatkan kualitas pendidikan, mencetak anak bangsa yang berkepribadian dan berkarakter Indonesia menghadapi tantangan masa depan. Banyak hal ditekankan oleh Presiden sehubungan dengan perubahan global: distrupsi teknologi, landshcap politik global, landschap ekonomi global pun sulit ditebak karena selalu adanya perubahan.

Merdeka Belajar sebagai perubahan paradigma dunia pendidikan yang digagas Mas Menteri dengan PMM dan apliksi yang dikreasikan sangat perlu dimanfaatkan oleh para guru demi pengembangan diri, termasuk di dalamnya sinergisitas antarguru di seluruh Indonesia.

Kuswanto, seorang guru penggerak dari Kabupaten Sigi, Provinsi Sulawesi Tengah menceritakan pengalamannya sebagai guru dari daerah 3T (tertinggal, terdepan, terluar).  Namanya Kuswanto. Presiden Joko Widodo melakukan tanya-jawab dengannya. Kuswanto bagai sedang curhat sebagai aji mumpung  bertemu langsung dengan Presiden Joko Widodo. Peristiwa langka tentunya sehingga momentum ini dimanfaatkan untuk bercerita tentang kesulitan yang dihadapi di lingkungan sekolah tempat di mana ia bersama para sahabat berkarya. Pada akhirnya ia mendapat ganjaran berupa foto bersama dan satu unit sepeda.

Gambaran konteks lokus sebagaimana disampaikan Kuswanto bagai respresentasi wilayah/daerah tertentu di Indonesia, namun kebijakan Merdeka Belajar/Mengajar dengan Platform Merdeka Mengajar (PMM) yang berisi sejumlah fitur dapat diakses, sekali pun berada di daerah 3T. Itulah yang kiranya diharapkan dapat diwujudkan oleh para guru sebagia pesan penting dalam peringatan Hari Guru Nasional Tahun 2023 ini yang mengambil tema Bergerak Bersama Rayakan Merdeka Belajar. 

Mari menyaksikan, Presiden Joko Widodo memberikan apresiasi dengan akta amat bersahaja, sepeda. 

Membaca akta yang diberikan Presiden, kiranya dapat dibaca sebagai pendekatan yang menghubungkan motviasi dan kinerja di satu sisi dengan wilayah geografis di sisi lainnya. Motivasi dan kinerja akan makin naik kualitasnya bila dihubungkan dengan pendekatan yang berkeringat. Pendekatan "bersepada".  

Bila seorang guru harus bergerak dari rumah ke sekolah dengan menyeberangi sungai atau selat, "bersepeda" merupakan pendekatannya untuk mewujudkan motivasi dan kinerja. Luar biasa tanda jasa yang diberikan oleh Presiden Joko Widodo kepada guru yang diwakili oleh Kuswanto dari Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah.

  • Pada Daerah Kabupaten Kota di Nusa Tenggara Timur

Rasanya tiada satu pun daerah kabupaten, kota bahkan unit sekolah yang tidak merayakan dan memperingati Hari Guru Nasional tahun 2023. Beberapa kabupaten, kota dan unit/jenjang sekolah merayakannya dengan upacara dan isian kegiatan/acara pemeriahan oleh guru dan siswa. Beberapa di antaranya sebagai berikut:

  • Di Kabupaten Kupang, upacara dilaksanakan oleh para Guru PAUD/TK di mana Bupati Kupang, Drs. Korinus Masneno menghadiri dan menjadi Pembina/Inspektur Upacara. Upacara dilaksanakan pada Sabtu (25/11/23) di Lapangan Brigif dan menghadiri puncak peringatan Hari Guru Nasional tahun 2023 di GOR Kabupaten Kupang. Dalam kesempatan ini bupati Kupang memotivasi para guru walau tanpa apresiasi apa pun kepada mereka. Motivasi sebagai bunga di tengah kegersangan apresiasi kepada para guru di Kabupaten Kupang sekalipun ada di antara para guru yang berpresatasi. Maka, tidak heran ketika bupati terlambat tiba, para guru pun bubar. (sumber).
  • Di Kabupaten Manggarai Timur, upacara dilaksanakan dengan Pembina Upacara Sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Manggarai Timur dengan dihadiri beberapa pejabat kecamaatan, anggota DPRD, para kepala sekolah, guru dan siswa dari 39 unit sekolah yang berada dalam kecamatan Kota Komba Utara. Upacara berlangsung hikmad, diakhiri dengan acara-acara pemeriahan yang memberi kesan sukacita dan pesan motivasi keberlangsungan tugas (sumber).
  • Di Kabupaten Timor Tengah Selatan, SMA Kristen Kesetnana mengundang/menghadirkan Komandan Distrik Militer 1621/TTS, Letkol Inf.Sobirin, S.Ag, M.Si sebagai Pembina/Inspektur Upacara. Akhir dari upacara ini para guru, siswa dan para pejabat yang menghadiri upacara ini larut dalam acara pentas seni (sumber)
  • Komandan Distrik Militer 1601/Sumba Timur, Letkol Czi Aditya Triwarawan menghadiri upacara peringatan Hari Guru Nasional tahun 2023 yang dipadukan dengan Hari ULang Tahun PGRI ke-78 tingkat Kabupaten Sumba Timur. Pada kesempatan upacara yang dilangsungkan di halaman Kantor Bupati Sumba Timur, Bupati Sumba Timur, Khristofel Praing, M.Si menjadi Pembina/Inspektur Upacara. Ia membacakan sambutan tertulis Mendikbudriste, Nadiem Anwar Makarim. (sumber)

Bila melakukan pencarian informasi tentang penyelenggaraan upacara dan peringatan hari guru nasional tahun 2023, pemerintah daerah (di Nusa Tenggara Timur) manakah yang memberikan apresiasi secara nyata (akta) kepada para guru? Rerata para kepala daerah (bupati, walikota) atau yang mewakili hanya berujar. Mereka menginjeksikan motivasi (kata) tanpa akta.  Maka, tak mengherankan bila guru selalu berada di dalam kanal tanpa tanda jasa. 

Melakukan gugling untuk menemukan informasi upacara dan peringatan hari guru nasional di berbagai daerah di Indonesia, ternyata sangat sedikit kepala daerah yang mengapresiasi guru dengan akta (tanda jasa).

Penutup

Guru di Indonesia akan tetap berada di ruang-ruang kelas baik. Mereka akan mewujudkan kurikulum merdeka dengan segala apa yang terdapat di dalamnya yakni keseluruhan episode yang fleksibel dan adaptif. Dalam kebersahajaan, mereka akan terus memacu diri untuk berada di dalam ruang digital sekali pun ruang itu sendiri terasa asing baginya sampai dengan saat ini, setidaknya untuk kaum guru di daerah 3T dan pulau-pulau terluar.

Sampai di sini sebahagian penggalan cerita tentang upacara dan peringatan hari guru nasional tahun 2023 dan hari ulang tahun PGRI ke-78.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun