Mohon tunggu...
Hero IlhamJanuar
Hero IlhamJanuar Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa tahun keempat Universitas Diponegoro

Merupakan laman KKN UNDIP TIM 1 Desa Kaligayam Periode 2022/2023. Terdiri atas 8 mahasiswa dari berbagai jurusan berbeda di antaranya Hero Ilham Januar (Teknik Sipil), Eka Meilinda (Ilmu Perpustakaan), Devania Rizky Linuwih (Akuntansi), Dwinda Rizca Hartono (Bahasa dan Kebudayaan Jepang), Aryo Nugroho Prasetyo - Rekayasa Perancangan Mekanik), Hamida Zulfi Adzim (Teknik Geodesi), Andhika Zalfaa (Teknik Perencanaan Wilayah dan Kota), dan Andrie Komala (Manajemen dan Administrasi Logistik).

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud Pilihan

Mahasiswa UNDIP Menghimpun Potensi Wilayah Desa Kaligayam dalam Peta

14 Februari 2023   20:11 Diperbarui: 14 Februari 2023   20:50 420
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Validasi data potensi wilayah Desa Kaligayam dengan sekretaris desa (Sumber: Dok. Pribadi)

Kabupaten Tegal (26/01/2023) -- Mahasiswa KKN Undip TIM 1 2022 / 2023 melakukan program kerja pemetaan terkait dengan potensi -- potensi yang dimiliki oleh Desa Kaligayam. 

Potensi desa merupakan suatu hal yang perlu dimaksimalkan untuk dapat dikembangan di desa tersebut. Potensi ini meliputi hal -- hal yang dirasa memiliki keunggulan secara ekonomi maupun ciri khas yang tidak ada di desa lain. Namun, tidak sekedar disebutkan, potensi tersebut juga harus dilengkapi dengan titik lokasi keberadaannya di desa tersebut. Oleh karena itu, diperlukan adanya program kerja untuk melakukan pemetaan terkait dengan potensi -- potensi yang dimiliki oleh Desa Kaligayam. 

Validasi data potensi wilayah Desa Kaligayam dengan sekretaris desa (Sumber: Dok. Pribadi)
Validasi data potensi wilayah Desa Kaligayam dengan sekretaris desa (Sumber: Dok. Pribadi)
Program kerja tersebut dilatarbelakangi juga karena di Desa Kaligayam sendiri belum terdapat peta potensi wilayah Desa Kaligayam. Padahal Desa Kaligayam memiliki beberapa potensi unggulan diantaranya adanya pondok pesantren yang terkenal di kancah Kabupaten Tegal, adanya budidaya ikan menggunakan sistem Bioflok, dll. Berikut merupakan hasil program kerja berupa peta potensi Wilayah Desa Kaligayam dengan ukuran kertas A1 : 

Peta potensi wilayah Desa Kaligayam (Sumber: Dok. Pribadi)
Peta potensi wilayah Desa Kaligayam (Sumber: Dok. Pribadi)
Program kerja pemetaan ini dilakukan menggunakan bantuan aplikasi Gis serta dibantu juga oleh sekeretaris desa untuk melakukan validasi terkait dengan bahan data yang digunakan dalam peta. Keluaran dari program kerja ini diserahkan kepada pihak pemerintah desa yang diwakili oleh sekretaris desa pada tanggal 26 Januari 2023 di Balai Desa Kaligayam. Program kerja ini secara jangka pendek diharapkan dapat memberikan tambahan informasi kepada masyarakat desa maupun masyarakat diluar desa terkait potensi yang dimiliki oleh Desa Kalaigayam. Sedangkan, secara jangka panjang hasil program kerja ini diharapkan dapat menarik investor untuk melakukan investasi pada potensi - potensi tersebut di Desa Kaligayam. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun