Mohon tunggu...
Herman Chipenk
Herman Chipenk Mohon Tunggu... Buruh - Pekerja Swasta

Saya seorang pekerja swasta, mahasiswa dan Aktivis buruh, Pemerhati Buruh

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Universitas Pelita Bangsa Memeriahkan Milad Ke-5 dengan Alunan Kesenian Nusantara dan pagelaran wayang kulit semalaman suntuk

4 Agustus 2024   02:27 Diperbarui: 4 Agustus 2024   06:47 350
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Bekasi, 3 Agustus 2024 - Universitas Pelita Bangsa (UPB) baru saja merayakan hari jadinya yang ke-5 pada tanggal 3 Agustus 2024. Dalam perayaan Milad UPB yang ke-5 ini, pihak universitas menggelar berbagai macam kegiatan menarik, salah satunya adalah pagelaran wayang kulit semalaman suntuk serta kesenian tradisional dari berbagai daerah di Indonesia.

Dok Jajang Abipasta 
Dok Jajang Abipasta 

Acara yang berlangsung selama dua hari ini dibuka dengan tarian khas jawa tengah. Gerakan tari yang penuh semangat dan iringan musik tradisional khas jawa ini membuka rangkaian penampilan kesenian budaya Nusantara di panggung Milad UPB. Tidak berhenti di situ, penampilan kesenian dari berbagai daerah lainnya juga turut memeriahkan perayaan ulang tahun universitas Pelita Bangsa dan di akhiri dengan sesi potong tumpeng oleh ketua Yayasan Bapak KRAT.Ir.H.M. Mardiayana., M.M., Ph.D., D.B.A 

Dok Jajang Abipasta 
Dok Jajang Abipasta 

"Kami ingin memperkenalkan dan melestarikan keragaman budaya Indonesia kepada seluruh civitas akademika UPB. Dengan menampilkan kesenian tradisional dari berbagai daerah, kami berharap dapat menginspirasi mahasiswa untuk terus mengapresiasi dan menjaga warisan budaya Nusantara," ujar Rektor UPB, Hamzah Muhammad Mardi Putra, S.K.M., M.M., D.B.A 

Dok Pribadi 
Dok Pribadi 

Selain pertunjukan kesenian tradisional, acara Milad UPB juga diisi dengan pagelaran wayang kulit semalaman suntuk dengan lakon Wahyu Purbo Sejati bersama Ki Dalang Surono Purbo Carito serta serangkaian kegiatan perlombaan, pameran karya mahasiswa, serta pemberian penghargaan kepada dosen dan karyawan berprestasi. 

Dok Pribadi 
Dok Pribadi 

Acara yang dihadiri oleh ribuan sivitas akademika dan para tamu undangan 40 kepala desa kab Bekasi dan kota. Kepala desa tersebut di undang langsung oleh pihak kampus pelita bangsa melalui DPL KKN masing-masing desa, salah satu DPL KKN Desa Jatiwangi Bpk Supartono S.E., M.M yang mengundang langsung kepala desa jatiwangi Bpk Yowanda Adzestria di acara Milad ke 5 Universitas Pelita bangsa.

Flyer Jajang Abipasta 
Flyer Jajang Abipasta 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun