Mohon tunggu...
Herlambang Saleh
Herlambang Saleh Mohon Tunggu... Guru - Guru

Orang boleh pandai setinggi langit, tapi selama ia tidak menulis, ia akan hilang di dalam masyarakat dan dari sejarah (Pram)

Selanjutnya

Tutup

Foodie

Sambal: Warisan Pedas yang Menggugah Selera

9 Oktober 2024   13:34 Diperbarui: 9 Oktober 2024   13:43 61
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Dari Sabang sampai Merauke, lidah masyarakat Indonesia seolah tak lengkap tanpa sentuhan pedas sambal. Pulau Jawa, yang dikenal dengan julukan "Jawa Dwipa", sangat mencintai sambal hingga muncul istilah "Kapok Lombok". Warna merah dengan cita rasa tajam pada sambal menjadi penggugah selera dan menciptakan harmoni rasa dalam setiap sajian. Kekayaan kuliner Indonesia tidak bisa dilepaskan dari kehadiran sambal, yang selalu hadir di meja makan.

Sambal telah menjadi bagian tak terpisahkan dari kekayaan kuliner Indonesia, mengikuti perjalanan panjang sejarahnya melintasi pulau-pulau Nusantara. Meskipun tidak dapat dipastikan dengan tepat kapan sambal pertama kali muncul, tetapi telah menjadi elemen utama dalam masakan Indonesia. Kata sambal berasal dari bahasa Jawa kuno, sambel, yang berarti "dihancurkan" atau "dilumatkan", merujuk pada proses melumatkan cabai untuk dijadikan sambal.

Keberagaman Sambal di Tanah Air

Setiap daerah di Indonesia memiliki varian sambal yang mencerminkan kekayaan bahan lokal dan budaya masyarakatnya. Sambal terasi di Jawa, sambal matah di Bali, sambal dabu-dabu di Sulawesi, sambal lado mudo di Sumatera Barat, dan sambal raja dari Kalimantan adalah bukti bagaimana keberagaman rempah di setiap wilayah menciptakan sambal dengan karakteristik unik. Variasi ini menjelaskan betapa kaya dan beraneka ragamnya kuliner Indonesia.

Sambal sebagai Pewaris Tradisi

Lebih dari sekadar saus pedas, sambal diwariskan dari satu generasi ke generasi berikutnya, menciptakan tradisi keluarga dalam memasak. Resep-resep sambal yang turun-temurun menjadi bagian tak terpisahkan dari warisan budaya Indonesia. Nenek sering bercerita bahwa resep sambal ini sudah turun-temurun sejak zaman nenek moyang. Dalam setiap rumah tangga, sambal menjadi bukti nyata dari nilai-nilai tradisional yang dijaga dan dilestarikan. Makan tidak "resep" apabila rasa pedas tak mampir di lidah.

Inovasi Sambal di Era Modern

Seiring dengan perkembangan zaman, sambal tidak hanya bertahan sebagai bagian dari tradisi, tetapi juga mengalami inovasi. Kini, sambal hadir dalam berbagai kemasan praktis, dari sambal botol hingga sambal instan, memudahkan masyarakat yang hidup dalam mobilitas tinggi. Meskipun tampil dalam wujud yang lebih modern, sambal tetap menjadi penjaga nilai-nilai kultural Indonesia yang diterapkan dalam setiap sajian. Sambal, dengan segala kepedasannya, menjadi jendela yang membawa kita menyusuri sejarah, keberagaman, dan inovasi kuliner Indonesia.

Sambal Go Internasional

Sejumlah toko atau gerai di Asia, Timur Tengah, Eropa, Amerika Utara, dan Australia kini memajang produk sambal Bu Rudy, Dede Satoe, atau CUK!. Mulai dari kemasan botol plastik, kaca, kaleng, bahkan saset. Seperti Susi yang memproduksi Dede Satoe karena jengkel ketika melancong ke mancanegara gagal menemukan sambal yang pas untuk makan. Di luar negeri, sambal dibuat seperti saus atau pasta dengan rasa tidak keruan alias "ambyar". Padahal, bagi warga Indonesia, sambal ibarat wajib tersedia untuk menyempurnakan santapan, dalam e-paper Kompas Kamis 9 Oktober 2024 dengan judul "Bersenjata Sambel Menaklukan Dunia".

Sambal, lebih dari sekadar bumbu, adalah cerminan dari jiwa masyarakat Indonesia yang kaya akan tradisi dan keberagaman. Dari dapur sederhana hingga restoran mewah, sambal selalu hadir sebagai penyempurna rasa. Dengan ekspansi ke kancah internasional, sambal tidak hanya memanjakan lidah masyarakat Indonesia, tetapi juga memperkenalkan dunia pada kekayaan kuliner Nusantara. Melalui sambal, kita dapat merasakan betapa lezatnya warisan budaya yang kita miliki. (hes50)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun