Jika hanya bermodal program andalan ini, maka dipandang  bukan lagi barang jualan yang jitu. Lagian dari pemerintah pusat sudah mencanangkan hal tesebut. Oleh  karena itu penting merancang strategi baru yang lebih populis dan mampu merangkul berbagai segmentasi masyarakat. Adapun isu seksi yang hangat untuk diangkat sebagai berikut :
1.Mengayomi Ketujuh suku asli.
Merancang program yang mengayomi masyarakat yang berasal dari tujuh suku asli di Mimika yang berlandaskan kearifan lokal mereka masing-masing.
2.Nasib Cerah Bagi Pegawai Honorer Yang Masa Pengabdiannya Sudah Lama
Luntang lantung nasib pegawai honorer untuk menjadi pegawai negeri sipil menjadi salah satu celah untuk merancang program sebagai bentuk perhatian kepada mereka.
3.Menjembatani Karyawan, PTFI dan Pemerintah
Menyusun program yang benar-benar menjembatani antara pihak korporat Freeport, karyawan, serikat pekerja, dan pihak pemerintah, agar kelak ada masalah kedepan bisa mengakomodir dan mengayomi mereka yang bersengketa.Ibarat dalam dunia sekolah, tim inilah yang kelak menjadi guru bimbingan Konseling (BK) yang kelak memberikan rekomendasi bijak terhadap permasalahan yang terjadi. Karyawan Freeport itu jumlahnya  ribuan dan itu adalah peluang suara yang tak boleh diabaikan.
 4.Mendukung Kewirausahaan Pemuda
Disadari bahwa anak-anak muda suka tantangan. Salah satu tantangan bagi mereka yang dipandang menarik adalah menempa mereka di bidang kewirausahaan. Sektor kewirausahaan itu identik dengan kemandirian dan kemandirian identik dengan perjuangan seseorang untuk mewujudkan impiannya. Rancangan programnya juga tidak melulu mengenai dana hibah  yang hendak digelontorkan kepada mereka tapi disertai juga dengan monitoring  dan pendampingan dari  orang-orang yang tergolong berpengalaman di bidangnya dan yang tak kalah penting adalah  memudahkan mereka dalam pengurusahan surat izin usaha.
5.Merancang Sarana Dan Ruang Ekspresi  Bagi Anak Muda Mimika