Mohon tunggu...
Heriyanto Rantelino
Heriyanto Rantelino Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Pemuda Papua Yang Menikmati Petualangan sebagai ASN Sekretariat Daerah Di Belitung Timur

ASN Belitung Timur, Traveler, Scholarship Hunter. Kontak 0852-4244-1580

Selanjutnya

Tutup

Money

Menjajal Sensasi Belanja Handphone di Outlet Erafone

18 Juli 2015   13:58 Diperbarui: 25 November 2015   10:39 3719
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

 

 [caption caption="Erafone, Tempat Belanja Gadget yang Memuaskan"][/caption]

     Hari Minggu, 5 Juli 2015  menjadi momentum yang menyenangkan bagi para blogger di Kota Makassar. Kami mendapatkan kesempatan menghadiri acara istimewa yang diadakan Erafone yaitu Seminar Digital Marketing yang dirangkaikan dengan acara buka puasa bersama. Ada kurang lebih 20 orang hadir di Erafone Megastore Makassar  di jalan Ahmad Yani No 37A-37B.  Seminar ini menghadirkan pakar yang ahli dibidangnya yaitu Mas Sandi Pinatabahri. Beliau membagikan berbagai ilmu tentang kiat sukses menjadi blogger dan bagaimana memaksimalkan penggunaan sosial media dalam dunia marketing.

     Setelah acara seminar Digital Marketing dan buka puasa bersama telah usai, saya menyempatkan waktu menjejajahi ruangan outlet Erafone yang menjajakan berbagai macam merek dan tipe handphone. Desain booth tiap merek pun dirancang modern sehingga menambah daya tarik. Kebetulan saya rencana ingin membeli produk Microsoft, maka saya mampir sejenak ke booth penjualan Microsoft. Saya kemudian bertemu dengan Mbak Rini Hartika, penjaga booth Microsoft. Dengan telaten dan ramah, Mbak Rini menjelaskan sekaligus meladeni beberapa pertanyaanku.

[caption caption="Saya Berpose di depan Booth Microsoft di Outlet Erafone"]

[/caption]

     Dari semua produk Microsoft yang saya telusuri, saya jatuh cinta pada Microsoft lumia 535. Ini  adalah salah satu produk Windows Phone yang menggebrak pasar smartphone tanah air dengan menggandeng Erafone sebagai salah satu mitra penjualannya. Saya suka smartphone ini karena dari segi spesifikasi, fitur  dan biaya yang ditawarkan cocok dengan saya. Kamera depan dan belakangnya nyaman untuk kegiatan selfie karena sudah 5 megapixel, memori internal  lumayan besar yaitu 8 GB, RAMnya sudah 1 GB, memiliki 2 slot kartu SIM dan berbagai fitur menarik ditanamkan di handphone ini. Smartphone ini cocok untuk segala usia terutama anak muda seperti saya ini karena meskipun harga yang ditawarkan terjangkau tetapi performanya canggih dan powerfull.

[caption caption="Spesifikasi dan Harga Lumia 535 di situs Erafone.com"]

[/caption]

     Esok harinya, saya datang kembali ke Erafone Megastore Makassar untuk membeli handpone idaman saya ini. Saya sudah memantapkan hati memilih handphone ini. Dan ternyata, saat itu ada promo ramadhan surprise dari Erafone sehingga harga handphone Microsoft Lumia 535 yang awalnya Rp. 1.699.000 menjadi 1.299.000 yang artinya saya dapat cashback sebesar Rp 400.000.  Udah pelayanannya memuaskan, penjaga booth yang  ramah, dapat diskon lagi. Saya tak menyesal  berbelanja di megastore Erafone ini.

[caption caption="Bukti Transaksi Pembelian Handphone Microsoft Lumia 535 di Outlet Erafone"]

[/caption]

Mengapa saya memilih Erafone sebagai tempat belanja Handphone?

            Saya mempercayakan Erafone sebagai tempat belanja handphone idamanku karena perusahaan ini sudah eksis sejak lama sehingga tak ada keraguan akan kualitas produk yang ditawarkan. Sekedar info, Erafone adalah  salah satu perusahaan yang bergerak dalam industri telekomunikasi yang  menawarkan berbagai jenis merek ponsel dan aneka ragam aksesorisnya yang original dan bergaransi resmi. Erafone merupakan gadget store terkemuka yang menjual multibrand terkemuka seperti Samsung, Blackberry, Oppo, Microsoft,Xiaomi dan masih banyak lagi.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun