Mohon tunggu...
Heristama Putra
Heristama Putra Mohon Tunggu... Dosen - Dosen

Dosen Prodi Arsitektur

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Screen House sebagai Sarana untuk Meningkatkan Jiwa Enterpreneurship Warga dalam Pengembangan Tanaman Pangan dan Hortikultura

9 Juni 2024   10:00 Diperbarui: 9 Juni 2024   10:22 973
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Tim pengabdian kepada masyarakat, 2024

Hal ini dimaksudkan agar memudahkan dalam pergantian tanaman apabila ada yang rusak atau mati dan tidak perlu melakukan pembelian yang dapat menghabiskan uang kas RT sehingga masih memiliki stok tanaman yang cukup. Pada proses pembangunan screen house secara langsung memberikan edukasi kepada warga sekitar cara merawat lingkungan dalam hal penyemaian bibit tanaman yang tidak mahal dan hemat biaya. 

Penggunaan material yang tidak mahal juga diberikan edukasi kepada warga agar, warga dapat juga meniru dan mempraktekkan secara mandiri apabila menginginkan adanya screen house dilingkungan rumah tinggal masing-masing.

Tim pengabdian kepada masyarakat, 2024
Tim pengabdian kepada masyarakat, 2024

Pemberian edukasi dalam hal pelatihan kepada warga dan dibantu oleh para pekerja lapangan diharapkan mampu memberikan pengajaran yang positif untuk terus dilanjutkan dan dikembangkan dari kegiatan pembangunan screen house ini. Selain itu juga dapat meningkatakan dan menumbuhkan jiwa enterpreunership bagi warga masyarakat sekitar yang ingin bercocok tanam apabila tinggal di lingkungan perkotaan dengan kondisi lahan yang terbatas. 

Masyarakat juga mampu mengembangkan sendiri dengan modul ukuran screen house yang diinginkan disesuaikan dengan ketersediaan lahan yang ada pada masing-masing rumah warga. Sehingga bangunan screen house ini dapat sebagai percontohan bentuk, desain dan material yang dapat ditiru dan diaplikasikan oleh warga RT. 002 Perumahan Babatan Pilang ataupun warga dari RT dan perumahan lain. 

Jenis tanaman yang cocok untuk di semaikan di dalam bangunan screen house adalah jenis tanaman yang kuat dengan cuaca panas dikarenakan penggunaan penutup atap transparan dengan suhu udara yang lebab. Tanaman hortikultura yang akan disemaikan diantaranya anggur, kelengkeng, cabai, ketela dll. 

Pada waktu diperlukan dengan jangka waktu yang sangat mepet untuk penggantian dari tanaman yang mati, dapat secara langsung dengan mengambil dari bibit yang ada dalam bangunan screen house.

Tim pengabdian kepada masyarakat, 2024
Tim pengabdian kepada masyarakat, 2024

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun