Mohon tunggu...
Hera Veronica Suherman
Hera Veronica Suherman Mohon Tunggu... Wiraswasta - Pengamen Jalanan

Suka Musik Cadas | Suka Kopi seduh renceng | Suka pakai Sandal Jepit | Suka warna Hitam

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Dinda Jangan Kau Menggila

15 September 2022   15:09 Diperbarui: 15 September 2022   15:20 169
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Dinda Jangan Kau Menggila

Kau kerap tak kuasa
menahan geloramu
nan meletup-letup tatkala
menghidu aroma debu
dijerang panas menyorot
lalu hidung bangirmu
mengendus membaui

Rindumu tajam menghujam
pada jantung hasrat
di antara ban-ban pacul
memahat ulirnya pada
bebukit tanah merah
kau libas dan terabas hingga
rasakan puncak pas puas

Tak ada yang berubah
sekerat nyalimu pun
masih seperti dahulu
kian menggila tatkala
terlecut seutas cemeti rasa
milik Srikandi Arena
taklukan medan liar

Kau nampak sexy di atas
kuda besi pacuan
dengan kulit kecoklatan
dijilat rakus bara surya yang
tak pernah pandang bulu
menjilat hingga berkilat
di antara liur bulir keringat

Dinda jangan menggila
tak bisakah kau tak belingsatan
di atas kuda pacu
sekedar duduk manis
agar takada hati yang miris
terlebih dicekik was-was
hingga lamat-lamat mati lemas

Usah buat jantung
serasa hendak terpelanting
dari tempatnya menyaksi
kau di antara deru debu
diketinggian gairah jiwa
yang tak pudar dan tak samar
di antara deru nan gahar

Dinda jangan kau menggila
di atas kuda binalmu

H 3 R 4
Jakarta, 15/09/2022

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun