Mohon tunggu...
Hera Veronica Suherman
Hera Veronica Suherman Mohon Tunggu... Wiraswasta - Pengamen Jalanan

Suka Musik Cadas | Suka Kopi seduh renceng | Suka pakai Sandal Jepit | Suka warna Hitam

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Ramadan Jangan Pergi Tergesa

13 Mei 2021   00:04 Diperbarui: 13 Mei 2021   00:12 169
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Source : Unsplash.com

Ramadan Jangan Pergi Tergesa

Ramadan jangan pergi dengan tergesa
masih ingin kurengkuh damaimu
dalam khusyuk sujudku

Masih ingin kucumbu kening malammu
di sudut hening tak bergeming
dalam rapalan selaksa doa

Masih ingin kuterjerembab dalam senyap
dengan mata sembab menghitung
bulir-bulir Asma-Nya nan agung

Masih ingin kuhirup aroma kuntum rindu
beri sejuk pada ruang di kalbu
membuatku terdiam bisu

Masih ingin kumenguntai serpihan harap
di antara setitik asa nyaris padam
direjam pahit kenyataan

Ramadan jadikan aku seorang perindu
rindu mendekat pada Robbul Izzati
hingga terhenti denyut nadi

Ramadan jangan pergi dengan tergesa
masih ingin kuterbenam dalam
selubung tirai lembutmu

Ramadan semoga Tuhan panjangkan
usiaku hingga aku dapat bersua
kembali didekap teduhmu


***
Hera Veronica Sulistiyanto
Jakarta | 13 Mei 2021 | 00:03

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun