Mohon tunggu...
AKIHensa
AKIHensa Mohon Tunggu... Penulis - PENSIUNAN sejak tahun 2011 dan pada 4 Mei 2012 menjadi Kompasianer.

KAKEK yang hobi menulis hanya sekedar mengisi hari-hari pensiun bersama cucu sambil melawan pikun.

Selanjutnya

Tutup

Bola Artikel Utama

Debut Ruud van Nistelrooy Bawa Juara Bertahan Carabao Cup ke Perempat Final

31 Oktober 2024   07:45 Diperbarui: 31 Oktober 2024   11:42 301
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Van Nistelrooy menurunkan formasi 4-2-3-1 seperti formasi yang sering diguakan oleh Erik ten Hag. Ada beberapa perubahan pemain dalam starting eleven mereka seperti kiper Altay Bayndr diberi kesempatan bermain menggantikan posisi Onana. 

Formasi kuartet bek mereka adalah Diogo Dalot di posisi full bak kanan, Lisandro Martinez sebagai full back kiri menggantikan Luke Shaw yang masih cedera berkepanjangan. Sementara duet bek tengah adalah Victor Lidelof dan Matthijs de Ligt. 

Duet pivot sebagai pemeran transisi bagi tim adalah Casemiro dan Manuel Ugarte, duet Amerika Latin ini sangat penting perannya dalam menjaga keseimbangan skuad Setan Merah. 

Sementara itu trio penyerang, Alejandro Garnacho sebagai wing di kiri dan Marcus Rashford wing kanan mengapit Bruno Fernandes sebagai penyerang lubang di belakang strike tunggal Joshua Zirkzee. 

Van Nistelrooy pada laga malam itu juga memberikan kesempatan kepada pemain-pemain yang jarang turun bertanding pada saat pelatih kepla Erik ten Hag, seperti Ethan Wheatley yang menggantikan posisi Joshua Zirkzee. 

Terjadinya 5 gol yang mereka ciptakan dalam laga malam itu memang sangat layak mengingat Manchester United menguasai permainan dengan ball position sebesar 56,5 persen. 

Sumber Foto Skysports
Sumber Foto Skysports

Data statistik juga berpihak pada mereka seperti dilansir Skysports (30/10). Sebanyak 23 tembakan ke gawang Leicester, 9 tembakan diantaranya tepat sasaran dan 5 tembaan menjadi gol. 

Bagi Nistelrooy performa United malam itu benar-benar tanpa cacat, walaupun dirinya menganggapnya sebagai keberuntungan bagi dirinya. 

Di tengah berita-berita hangat yang terus bergulir tentang pelatih baru United setelah kepergian Erik ten Hag, ternyata skuad Setan Merah tidak terpengaruh sama sekali pada performa mereka di ajang Carabao Cup malam itu. 

Ruben Amorin yang menjadi kandidat kuat sebagai pengganti Erik ten Hag masih menunggu kepastian bagaimana kesepatan antara dua klub bisa diwujudkan resmi. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun