Timnas Garuda berhasil merusak skenario AFC ketika skuad asuhan Shin Tae yong itu berhasil menahan imbang dua Raksasa Asia, Arab Saudi dan Australia pada laga awal Kualifikasi Piala Dunia 2026.Â
Mengamati jadwal yang dirilis, AFC sangat jelas membuat skenario bagi tim-tim seperti Jepang, Australia dan Arab Saudi meraih kemenangan pada matchday pertama dan kedua.Â
Ternyata hanya Jepang yang berhasil meraih dua kemenangan dalam dua laga perdana mereka. Pada matchday pertama Jepang menghancurkan China dengan 7-0 dan matchday kedua mencukur Bahrain dengan 5-0.Â
Australi dalam laga perdananya di kandang sendiri kalah dari tamu mereka Bahrain dengan skor satu gol tanpa balas dan pada laga kedua, mereka kembali mengalami sial setelah bermain imbang 0-0 lawan Indonesia di Jakarta.Â
Sementara itu Arab Saudi setelah ditahan imbang 1-1 oleh Timnas Indonesia, mereka berhasil menang 2-1 atas tuan rumah China di Beijing.Â
Maka hanya Jepang yang berhasil meraih 6 poin dari dua laga awal, sementara Australia hanya memiliki satu poin dan Arab Saudi dengan koleksi 3 poin.Â
Mereka sebenarnya dengan jadwal yang sudah diatur tersebut harus meraih masing-masing dengan 6 poin, tetapi semuanya buyar gegara skuad Garuda menahan imbang Arab Saudi dan Australia.Â
Pada matchday tiga dan empat, tim-tim unggulan akan saling berhadapan yaitu Arab Saudi akan menjamu Jepang. Setelah itu giliran Jepang akan menjamu Australia.Â
Dua laga ini menjadi titik balik bagi Arab Saudi dan Australia. Jika mereka mengalami kekalahan dari Jepang maka peluang mereka semakin suram dan butuh perjuangan lebih keras.Â
Dua kekalahan Arab Saudi dan Australia dari Jepang sangat menguntungkan bagi skuad Garuda yang baru menghadapi Jepang pada matchday ke-5 sebagai tuan rumah di Stadion Gelora Bung Karno.Â