Mohon tunggu...
AKIHensa
AKIHensa Mohon Tunggu... Penulis - PENSIUNAN sejak tahun 2011 dan pada 4 Mei 2012 menjadi Kompasianer.

KAKEK yang hobi menulis hanya sekedar mengisi hari-hari pensiun bersama cucu sambil melawan pikun.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Erik ten Hag Masih Percaya Diri, Manchester United Harus Bangkit

14 September 2024   04:40 Diperbarui: 14 September 2024   04:42 189
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pelatih Erik ten Hag tetap optimis dengan skuad asuhannya, Manchester United di ajang PremierLeague (Foto AFP/Paul Ellis via Kompas.com). 

Menurut Ronaldo sudah seharusnya Ten Hag membuka diri dan mau menerima masukan dari mantan pemain legendaris The Red Devils. Mereka adalah Roy Keane, Paul Scholes, Gary Neville, bahkan Sir Alex Ferguson, pelatih tersukses bagi Setan Merah.

Namun Ten Hag tampaknya mengabaikan kritikan membangun dari Ronaldo tersebut. Bagi Ten Hag hal itu tidak mengganggunya dalam mempersiapkan timnya menghadapi Southampton pada matchweek ke-4 Premier League. 

Manchester sedang berupaya untuk kembali ke jalur yang benar melawan skuad Saints yang siap menjamu di St. Mary's Stadium, Southampton Sabtu akhir pekan ini. 

Prediksi susunan pemain yang kemungkinan menjadi starting eleven adalah sebagai berikut, untuk posisi penjaga gawang tidak tergantikan dari sosok Andre Onana. 

Kuartet bek sebagai benteng terakhir gawang Setan Merah adalah Diogo Dalot,  Lisandro Martiez, Matthijs De Ligt, Noussair Mazraou. 

Ten Hag mengisyaratkan bahwa pemain baru Manuel Ugarte bisa melakukan debutnya untuk Manchester United dalam laga menghadapi Sothampton ini. 

Namun Ten Hag juga mengonfirmasi bahwa pertandingan di St Mary tersebut masih belum dijadikan laga mereka bagi pemain-pemainnya yang tengah dalam proses penyembuhan cedera seperti striker Rasmus Hojlund dan bek kiri Luke Shaw. 

Posisi Hojlund ditempati oleh pemain asal Belanda yang baru saja direkrut yaitu Joshua Zirkzee sebagai striker tunggal. Sosok Bruno Fernandes menjadi striker kedua di belaang Zirkzee. 

Duet winger yang mendukung mereka adalah Marcus Rashford dan Alejandro Garnacho. Sementara duet pivot yang menjaga keseimbangan tim adalah Kobbie Mainoo dan Casemiro. 

Formasi untuk menghadapi Southampton, Ten Hag menggunakan pola 4-2-3-1 yang menjadi kegemarannya dalam meracik Manchester United. 

Sementara itu kabar terbaru dari pemain-pemain seperti Victor Lindelof, Tyrell Malacia, Leny Yoro dan Mason Mount saat ini masih berada di bangku cadangan tetapi siap turun sebagai pemain pengganti. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun