Skaud Garuda akan melakukan permainan menyerang dengan formasi 4-2-3-1 atau 4-4-2 bahkan mungkin formasi 4-3-3.Â
Namun bisa juga Shin Tae yong kembali menerapkan formasi awal dengan 3 bek tengah dan membiarkan duet full backnya menjadi bek sayap yang bebas meyerang.Â
Biasanya shin Tae yong dalam formasi ini menggunakan pola 3-5-2 atau 3-5-1-1. Bisa menggunakan dua penyerang atau satu penyerang dengan satu striker bayangan di belakangnya.Â
Apapun yang nanti diterapkan oleh Shin Tae yong dalam menghadapi laga lawan Filipina, yang jelas ancaman pelatih Filipina tersebut bukan sekedar main-main.Â
Mereka benar-benar bertekad untuk memenangkan laga kandang mereka. Harus tetap waspada. Bravo Merah Putih.Â
Salam bola @hensa17.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H