Mohon tunggu...
AKIHensa
AKIHensa Mohon Tunggu... Penulis - Pensiunan sejak tahun 2011 dan pada 4 Mei 2012 menjadi Kompasianer.

Kakek yang hobi menulis hanya sekedar mengisi hari-hari pensiun bersama cucu sambil melawan pikun.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Makna Sebuah Gol bagi Donny van de Beek dan Liverpool Terancam Keropos

21 Juli 2023   05:16 Diperbarui: 25 Juli 2023   10:17 353
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Donny van de Beek mencetak gol kemenangan Manchester United 1-0 atas Lyon dalam laga persahabatan (Foto Reuters/Lee Smith). 

Gelandang internasional Brasil itu dikabarkan sudah mencapai kesepakatan untuk bergabung dengan klub Saudi, Al Ittihad. 

Dikutip dari Mirror (17/7), Al Ittihad disebut sudah mengajukan penawaran 40 juta poundsterling kepada Liverpool untuk mendapatkan Fabinho. Manajemen Liverpool masih mempertimbangkan tawaran itu. 

Jika Fabinho jadi bergabung maka bintang yang memperkuat klub Arab Saudi asuhan Nuno Espirito Santo itu semakin lengkap. 

Hal itu karena sebelumnya Al Ittihad sudah mendapatkan Karim Benzema dari Real Madrid dan N'Golo Kante dari Chelsea. 

Kabar lain tentang pemain Liverpool yang diincar klub Arab Saudi adalah Luis Diaz. 

Menurut The Guardian.com (18/7/23), klub Saudi, Al Hilal, sedang berusaha mendekati Luis Diaz. Hal itu ditegaskan oleh Pelatih Al Hilal, Jorge Jesus yang meminta manajemen klub untuk membeli winger asal Kolombia itu. 

Liverpool sudah mendapat tawaran 40 juta poundsterling dari Al Hilal. Namun kabar dari Anfield menyebutkan bahwa Liverpool menolak tawaran tersebut. 

Hal itu berbeda dengan Fabinho dan Henderson yang segera akan dilepas Liverpool. Kendati menolak tawaran untuk kesepakatan transfer Luis Diaz, manajemen Liverpool bisa saja berubah pikiran jika Diaz sendiri berniat hengkang dari Anfield. 

Pada musim kompetisi tahun lalu, Luis Diaz banyak absen dalam setiap laga Liverpool. Winger asal Kolombia ini hampir selama enam bulan mengalami cedera lutut. 

Saat ini Luis Diaz sudah kembali pulih dan merupakan salah satu pemain yang menjadi skuad Juergen Klopp dalam menghadapi kompetisi musim baru nanti. 

Dalam catatan sejauh ini klub Al Hilal setidaknya sudah menghabiskan lebih dari 100 juta poundsterling. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun