Mohon tunggu...
AKIHensa
AKIHensa Mohon Tunggu... Penulis - PENSIUNAN sejak tahun 2011 dan pada 4 Mei 2012 menjadi Kompasianer.

KAKEK yang hobi menulis hanya sekedar mengisi hari-hari pensiun bersama cucu sambil melawan pikun.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Juara Piala Dunia U20 Tahun 2023, Brasil sebagai "Kandidat Kuat"

3 Juni 2023   16:36 Diperbarui: 3 Juni 2023   16:37 2387
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Brasil kandidat kuat juara Piala Dunia U20 2023 (Foto AP/Natacha Pisarenko). 

Brasil mengawali babak perempat final Piala Dunia U20 menghadapi Israel, pada Minggu (4/6/23) pukul 00.30 WIB dini hari WIB di Estadio San Juan del Bicentenario, San Juan. 

Sementara laga lainnya Kolombia ditantang wakil Eropa, Italia pada hari yang sama dan stadion yang sama tetapi laga mulai kick off pukul 04.00 WIB dini hari.  

Jadwal perempat final lainnya adalah Korea Selatan menghadapi Nigeria di Santiago del Estero Stadium pada Senin (5/6/23) pukul 00.30 WIB dini hari.

Dilanjutkan dengan laga antara Uruguay menghadapi Amerika Serikat di Stadion yang sama dan hari yang sama, hanya laga dimulai pukul 04.00 WIB dini hari. 

Itulah 4 laga perempat final dari 8 tim yang berhasil lolos ke fase tersebut di kejuaraan Piala Dunia U20 tahun 2023 di Argentina. 

Pemenang Brasil dan Israel akan berhadapan dengan pemenang antara Amerika Serikat dan Uruguay di semi final. 

Sedangkan pemenang antara Italia dan Kolombia akan bertemu dengan pememang antara Korea Selatan dan Nigeria.  

Menarik dikaji peluang Brasil bisa meraih trofi juara di ajang ini. Tim Samba Muda ini bisa dikatakan sebagai kandidat kuat meraih trofi juara. Kenapa demikian? 

Alasannya Brasil tampak sedang menapaki jalan yang mulus dalam menghadapi lawan-lawan mereka pada laga knock out ini terutama setelah mereka lolos ke perempat final. 

Mari kita simak alasan Brasil berada pada jalur yang lurus ke tangga juara. Hal itu karena Brasil menghadapi lawan-lawan yang pernah mereka kalahkan sebelumnya. 

Misalnya Uruguay pernah kalah dari Brasil dengan skor 0-2 di babak kualifikasi Conmebol. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun