Mohon tunggu...
AKIHensa
AKIHensa Mohon Tunggu... Penulis - PENSIUNAN sejak tahun 2011 dan pada 4 Mei 2012 menjadi Kompasianer.

KAKEK yang hobi menulis hanya sekedar mengisi hari-hari pensiun bersama cucu sambil melawan pikun.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Premier League: Chelsea "Semakin Terpuruk" di Craven Cottage

13 Januari 2023   06:14 Diperbarui: 13 Januari 2023   07:56 408
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pemain Fulham, Carlos Vinicius mencetak gol kedua Fulham ke gawang Chelsea (Foto Skysports). 

Premier League pekan ini semakin panas menyajikan duel-duel derbi seperti Manchester United lawan City dan Tottenham Hotspur lawan Arsenal.

Dalam derbi lainnya Chelsea menderita kekalahan pertama dari rival sesama London, Fulham sejak 2006. Ini adalah kekalahan lanjutan dari skuad asuhan Graham Potter dalam beberapa hari ini. 

Sosok Willian, pemain Brasil yang mantan pemain Chelsea, mencetak gol pertama melawan klub lamanya tersebut. 

Menyusul kemudian Carlos Vinicius mengakhiri paceklik golnya untuk kemenangan Fulham 2-0 atas The Blues.

Carlos Vinicius mengakhiri paceklik gol selama 10 bulan bersama Fulham dengan sundulannya berhasil menjebol gawang Chelsea yang dikawal Arizabalaga. 

Sekaligus malam itu dia mencatatkan namanya di papan skor untuk gol kedua Fulham. Golnya adalah penentu kemenangan pada menit ke-73.

Joao Felix, pemain asal Portugal yang merupakan pinjaman dari Atletico Madrid langsung turun sebagai starter dalam debutnya bersama Chelsea. 

Walaupun tampil mengesankan selama laga tersebut, tetapi anak muda ini bernasib apes karena harus keluar lapangan akibat kartu merah dari wasit David Coole.

Felix mendapatkan kartu merah langsung akibat pelanggaran kerasnya kepada bek Fulham Kenny Tete pada awal babak kedua. 

Bagi Felix ini adalah pengalaman pahit untuk pertama kalinya melakukan debut bersama klub baru dengan hadiah kartu merah. 

Dengan demikian Felix sekarang akan mengalami hukuman tidak boleh turun ke lapangan untuk tiga dari 20 pertandingan Liga Premier tersisa dari masa pinjamannya.  

Manajer Chelsea, Graham Potter memilih Joao Felix bersama Kai Havertz dan Mason Mount sebagai penyerang untuk pertandingan di Craven Cottage menghadapi tuan rumah.

Dalam laga itu, Potter membuat empat perubahan dari tim yang dihancurkan 4-0 oleh Manchester City di Piala FA pada hari Minggu lalu.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun