Mohon tunggu...
AKIHensa
AKIHensa Mohon Tunggu... Penulis - PENSIUNAN sejak tahun 2011 dan pada 4 Mei 2012 menjadi Kompasianer.

KAKEK yang hobi menulis hanya sekedar mengisi hari-hari pensiun bersama cucu sambil melawan pikun.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Ronaldo Remehkan Maroko, Sepelekan Argentina

14 Desember 2022   18:24 Diperbarui: 15 Desember 2022   03:52 463
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Ronaldo Nazario, Sang Legenda Brasil yang bernama lengkap Luis Nazario de Lima memberikan keterangan tentang kemungkinan Argentina meraih juara Piala Dunia 2022. 

Apalagi pada semi final Tim Tango berhasil mengalahkan Kroasia dengan 3 gol tanpa balas. Tim asal Balkan dengan julukan Vatreni ini banyak yang menilai sangat konsisten permainannya selama ajang ini berlangsung. 

Laga semi final tersebut juga menyuguhkan performa Messi yang semakin meningkat permainannya menuju final. 

Ronaldo sempat memberikan penilaian tentang sosok pemegang 7 Ballon d'Or itu. Menurutnya Messi sangat fokus untuk memenangkan Piala Dunia. 

Wajar baginya ini adalah Piala Dunianya yang terakhir seiring usianya yang sudah mencapai 35 tahun. Begitu pula dalam sejarah karirnya Messi belum pernah mempersembahkan trofi terbesar sepak bola Dunia ini. 

Impian meraih juara Piala Dunia 2022 sekaligus membuat dirinya bisa sejajar bersama seniornya Diego Maradona sebagai Super Star Argentina yang pernah meraih Piala Dunia. 

Namun menurut Ronaldo Argentina tidak akan meraih gelar Piala Dunia 2022. Jika dalam laga final mereka bertemu dengan Prancis, maka skuad Les Bleus jauh lebih unggul dari mereka. 

"Saya akan senang untuknya jika mereka menang, tetapi kami memiliki persaingan Brasil dan Argentina yang hebat. 

Maka akan sedikit munafik jika saya mengatakan senang untuk Argentina meraih juara Piala Dunia." Demikian kata Ronaldo seperti lansir AS.com (12/12/22). 

Pernyataan Ronaldo tersebut seakan mengesampingkan peluang Argentina meraih gelar Piala Dunia 2022. Ronaldo lebih memegang Prancis yang jauh lebih layak sebagai kandidat juara. 

Jika Prancis berhasil meraih juara hal itu sekaligus keberhasilan mereka mempertahan gelar yang mereka raih pada ajang ini edisi Piala Dunia 2018 di Rusia. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun