Mohon tunggu...
AKIHensa
AKIHensa Mohon Tunggu... Penulis - Pensiunan sejak tahun 2011 dan pada 4 Mei 2012 menjadi Kompasianer.

Kakek yang hobi menulis hanya sekedar mengisi hari-hari pensiun bersama cucu sambil melawan pikun.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Liverpool "Menang Telak" atas Ajax, Lolos ke 16 Besar Liga Champions

27 Oktober 2022   04:04 Diperbarui: 27 Oktober 2022   07:27 302
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Liverpool menang 3-0 atas Ajax, Darwin Nuez mencetak satu gol (Foto Skysports). 

Kemenangan tandang ini adalah keberhasilan Juergen Klopp mengubah filosofi permainan skuad asuhannya. Menarik menyimak cara bermain Liverpool malam itu yang tidak begitu agresif. 

Mereka bermain sangat sabar sedikit bertahan dengan garis pertahanan  yang rendah. Namun mereka tetap menyiapkan pola serangan balik cepat. 

  • Perubahan Formasi Tim The Reds

Liverpool membuat tiga perubahan dari laga akhir pekan lalu ketika berhadapan lawan Nottingham Forest. Darwin Nunez, Trent Alexander-Arnold dan Jordan Henderson kembali ke tim. 

Sementara itu tiga pemain yang waktu itu bermain di akhir pekan Premier League, Fabio Carvalho, James Milner dan Curtis Jones turun ke bangku cadangan. 

Juergen Klopp menurunkan susunan pemain dengan menggunakan formasi 4-3-1-2 dengan menempatkan duet Darwin Nunez dan Mohamed Salah di depan. 

Sementara Roberto Firmino menjadi striker bayangan di belakang duet tersebut. Firmino mendapat dukungan 3 gelandang yaitu Jordan Henderson, Fabinho dan Harvey Elliot. 

Sementara itu lini belakang yang menjadi benteng kiper Alisson Becker adalah kuartet Virgil van Dijk, Joe Gomez, Robertson dan Alexander Arnold. 

Rupanya Klopp sudah menemukan taktik baru dengan permainan tidak terlalu agresif seperti biasanya. Hanya menguasai bola sebesar 49 persen saja tetapi sangat efektif menyerang. 

Terbukti The Reds memiliki 13 peluang mencetak gol dengan 5 tembakan on target dan 7 tembakan off target dan satu diblok. 

Pasukan asuhannya kini lebih banyak menunggu kemudian melakukan serangan balik yang sangat efektif dari sisi winger. 

Gol pertama lahir dengan cara tersebut ketika bola yang berhasil direbut kemudian mengarahkan ke area winger. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun