Mohon tunggu...
AKIHensa
AKIHensa Mohon Tunggu... Penulis - Pensiunan sejak tahun 2011 dan pada 4 Mei 2012 menjadi Kompasianer.

Kakek yang hobi menulis hanya sekedar mengisi hari-hari pensiun bersama cucu sambil melawan pikun.

Selanjutnya

Tutup

Bola Artikel Utama

Cristiano Ronaldo "Tidak Berkutik" Menghadapi Real Sociedad

9 September 2022   06:04 Diperbarui: 9 September 2022   19:15 1110
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ekspresi penyerang Man United Cristiano Ronaldo saat melewatkan peluang emas dalam laga pertama fase grup Liga Europa 2022-2023 kontra Real Sociedad di Stadion Old Trafford, Inggris, Jumat (9/9/2022) dini hari WIB. (Foto: AFP/OLI SCARFF via kompas.com)

Liga Europa sudah memasuki matchday pertamanya pada Jumat (9/9/22) dini hari WIB. Mega Bintang Cristiano Ronaldo juga memulai debutnya bersama Manchester United di kompetisi Liga kasta kedua Europa ini.

Namun Sang Bintang bermain sangat mengecewakan bagi para penggemar yang sudah hadir di Old Trafford, ternyata Cristiano Ronaldo tidak mampu membawa kemenangan. 

Setan Merah pun akhirnya harus mengakui keunggulan tim tamu mereka, Real Sociedad dengan skor tipis 1 gol tanpa balas.

  • Performa Cristiano Ronaldo Mengecewakan 

Pada tahun ini Manchester United hanya memiliki jatah bermain di kompetisi Liga Europa. Ronaldo yang selama ini "keukeuh" ingin hengkang dari United karena ingin bermain bersama klub di Liga Champions, bermain mengecewakan. 

Ternyata di ajang kompetisi sekelas Liga Europa saja Ronaldo tidak mampu berbuat banyak untuk mencetak gol ke gawang Real Sociedad. 

Ini hanya Liga Europa, apalagi jika dia bermain di Liga Champions yang persaingannya jauh lebih ketat dan keras dari Liga Europa. 

Beberapa kali peluang emas datang, tetapi Ronaldo tidak mampu memanfaatkannya dengan baik. Pada babak pertama sebuah umpan dari Eriksen mengarah kepadanya. Ronaldo menyundul bola masuk ke gawang lawan.

Namun wasit menganulir golnya karena penjaga garis mengibarkan bendera melihat Ronaldo sudah berdiri pada posisi off side.

Itulah satu-satunya peluang Ronaldo yang berhasil menjadi gol. Peluang-peluang lainnya selalu gagal  membuahkan gol baik dari peluang tembakan maupun dari sundulan kepalanya. 

Pada babak kedua, pemain berusia 37 tahun itu memanfaatkan dua upaya peluang emasnya. Namun lagi-lagi tembakannya meleset dari target gawang Sociedad yang dikawal Alex Romiro. 

Manajer Manchester United Erik ten Hag membuat enam perubahan pada timnya untuk pertandingan pembuka Liga Europa melawan Real Sociedad. 

Cristiano Ronaldo, Casemiro dan Harry Maguire masuk dalam starting line-up, bersama dengan Victor Lindelof, Fred dan Anthony Elanga. 

Mereka menggantikan Raphael Varane, Lisandro Martinez, Scott McTominay, Bruno Fernandes, Jadon Sancho dan Marcus Rashford. Sementara hingga saat ini Anthony Martial harus absen karena cedera.

Ronaldo menjadi pemain starter keduanya musim ini bersama pelatih baru, Ten Hag. Uniknya saat Ronaldo menjadi starter United mengalami kekalahan. Sebelumnya ketika menjadi starter melawan Brentford mengalami kekalahan 0-4. 

Sementara itu pemain rekrutan baru, Casemiro memulai debutnya dalam pertandingan United melawan Real Sociedad di Liga Europa ini. 

Menurunkan formasi 4-3-3, United bermain lebih menyerang dengan penguasaan bola sebanyak 55 persen. Mereka juga memiliki total 15 peluang dengan 3 tembakan tepat sasaran, 5 tembakan off target dan 7 tembakan terblokir.  

  • Kemenangan Bersejarah bagi Real Sociedad

Kemenangan 1-0 bagi tim tamu, Real Sociedad ini, sudah cukup untuk meraih 3 poin sehingga mereka berhasil menduduki posisi kedua klasemen grup E. 

Ini adalah sejarah karena pertama kalinya Real Sociedad menang melawan tim Inggris di kompetisi Europa, sementara United tidak pernah kalah di kandang sendiri di Liga Europa selama 18 pertandingan sebelum kekalahan pada malam itu.

Satu-satunya gol tim asal Spanyol yang diperkuat pemain Jepang, Takefusi Kubo ini berasal dari titik putih karena hands ball bek United, Lisandro Martinez. 

Gol terjadi pada menit ke-59 hasil tembakan Brais Mendez. Penalti yang luar biasa untuk kemenangan klub asal Spanyol ini.

Walaupun De Gea telah melompat dengan cara yang benar, tetapi kekuatan dan ketepatan tendangan membuat bola masuk ke sudut kiri bawah gawang dan De Gea tidak mampu mencegahnya. 

Bagi Real Sociedad, inilah kemenangan pertama atas United dalam lima upaya mereka. Pasti kemenangan ini sebagai salah satu malam terbesar mereka di ajang kompetisi Europa.

Sebaliknya bagi Manchester United, tentu saja hasil ini merupakan momen malam yang mengecewakan. Setelah empat kemenangan beruntunnya harus terhenti. 

Mereka kini telah memulai kampanye Liga Europa UEFA dengan hasil buruk dengan kekalahan di kandang sendiri, Stadion Old Trafford.

Saat ini mereka berada pada posisi ketiga grup E dengan nihil poin di bawah Sheriff Tiraspol dan Real Sociedad yang meraih 3 poin. Sheriff Tiraspol mengalahkan Omonia Nicosia 3-0 di Siprus pada pertandingan lainnya malam itu. 

Manchester United sekarang sangat membutuhkan respon positif dengan meraih kemenangan ketika mereka bertandang melawan skuad Sheriff minggu depan untuk mendapatkan poin. 

Selamat untuk Real Sociedad dan untuk Erik ten Hag selamat kembali memutar otak untuk memperbaiki kinerja skuad asuhannya, Manchester United.

Salam bola @hensa.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun