Thailand berhasil lolos ke semi final Piala AFF U16 setelah menang 4-1 atas Timor Leste pada match day akhir grup B di Stadion Maguwoharjo, Sleman Yogyakarta pada Minggu (7/8/22). Â
Dengan kemenangan ini Thailand menjadi juara grup B sedangkan Timor Leste tersisih dari persaingan perebutan trofi bergengsi usia muda di kawasan Asia Tenggara ini.Â
Laos berhasil menjadi runner up grup B usai menang 10-0 atas Brunei Darussalam, tetapi gagal bersaing untuk menjadi runner up terbaik karena mereka hanya memiliki 5 poin.Â
Thailand pada semi final akan berhadapan lawan runner up terbaik yang masih ditentukan dari laga di grup C antara dua tim yang masih berpeluang lolos yaitu Malaysia dan Myanmar.Â
Laga semi final lainnya, juara grup C akan berhadapan melawan Timnas Indonesia yang berhasil meraih juara grup A tanpa mengalami kekalahan dari 3 laga Garuda Asia.Â
Match day terakhir grup C, Malaysia akan berhadapan menghadapi Australia sementara itu Myanmar bertemu Kamboja. Laga akan berlangsung Senin (8/8/22) pada pukul 15.00 WIB paralel di dua stadion yaitu Sultan Agung Bantul dan Maguwoharjo Sleman.Â
Ini adalah pertandingan penentuan bagi dua tim terakhir yang akan lolos ke semi final. Timnas Garuda Asia dan Thailand sudah menunggu lawan dari grup C ini.Â
Jika Malaysia dan Myanmar memenangkan laga mereka, maka Malaysia keluar sebagai juara grup C dengan 7 poin, lolos ke semi final berhadapan lawan Indonesia sebagai juara grup A.Â
Myanmar berhasil sebagai runner up juga dengan 7 poin. Mereka hanya kalah selisih gol dari Malaysia dari persaingan sebagai juara grup.Â
Namun Myanmar menjadi runner up terbaik yang berhak lolos juga ke semi final. Mereka mengalahkan Vietnam yang hanya memiliki 6 poin.Â
Jika hal tersebut terjadi, maka sungguh tragis bagi Vietnam yang akhirnya harus terisisih lebih awal di fase grup. Kita tinggal menunggu saja ocehan pelatih mereka dan media di Vietnam tentang kegagalan mereka. Â
Pertandingan antara Malaysia menghadapi Australia menjadi laga yang menarik ditunggu. Malaysia harus bekerja keras menghadapi lawan mereka.Â
Australia sejauh ini belum pernah menang di dua laga mereka pada fase grup yaitu kalah 2-4 dari Kamboja dan 2-3 dari Myanmar.Â
Dalam laga terakhirya pasti berusaha untuk meraih kemenangan demi kehormatan tim Negeri Kanguru ini. Hal ini menjadi tantangan tersendiri bagi Harimau Muda.Â
Jika Malaysia kalah atau imbang dalam laga ini dan Myanmar menang atas Kamboja, maka Vietnam lolos ke semi final sebagai runner up terbaik. Juara grup C nya adalah Myanmar.Â
Sementara itu Kamboja bisa juara grup C dengan syarat berhasil menang atas Myanmar dan Malaysia kalah dari Australia.Â
Namun Kamboja sangat berat perjuangan mereka untuk meraih juara grup C mengingat hanya memiliki produktivitas gol yang minus.Â
Dalam laga terakhir grup B, juara tiga kali Thailand menunjukkan performa yang luar biasa untuk menang 4-1 atas Timor Leste saat mereka mengambil alih sebagai juara Grup B.Â
Laos pada laga lainnya menang besar 10-0 atas Brunei namun tidak bisa menolong mereka untuk lolos ke semi final. Laos hanya memiliki 5 poin dan kalah bersaing dengan Vietnam dengan 6 poin.Â
Thailand tidak butuh waktu lama untuk unggul dari Timor Leste saat Kritakan Rungrotbenjaphon melakukan tendangan voli yang memimpin 1-0 pada menit ke-9.Â
Dengan penguasaan lini tengah yang tidak diragukan lagi, Thailand kemudian menggandakan keunggulan pada menit ke-17 ketika Jiraphol Saelio menyundul umpan silang dari Saranyarat Naprasert. Skor 2-0 bertahan hingga turun minum.Â
Pada babak kedua Timor Leste berhasil memperkecil ketinggalan ketika Marques De Carvalho mencetak gol untuk kedudukan 1-2.Â
Namun Thailand tidak bisa dibendung untuk mengambil poin penuh ketika Tontawan Puntamunee melepaskan dua gol tambahan yaitu pada menit ke-50 dan ke -63 untuk keunggulan mereka menjadi 4-1.Â
Hari Senin (8/8/22) menjadi hari penentuan dua tim terakhir yang akan lolos ke semi final ajang Piala AFF U16 2022, setelah Thailand dan Indonesia memastikan tiket mereka.Â
Bravo Merah Putih @hensa.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H