Menurut Premierleague.com (15/3/22), dalam laga ini City mengumpulkan total 18 tembakan tanpa mencetak gol.
Ini adalah upaya terbesar mereka dalam kompetisi sejak jumlah 18 upaya tembakan mereka melawan Tottenham pada Agustus 2021.
Catatan klub asal London menjadi rekor seperti rilis Twitter.com/OptaJoe (15/3/22), Crystal Palace menjadi tim kedua yang menghentikan City asuhan Guardiola frustrasi untuk mencetak gol.
Palace adalah tim kedua yang berhasil membuat City buntu baik di kandang maupun tandang dalam satu musim Liga Premier.
Hal yang sama pernah juga dilakukan oleh musuh bebuyutan City, Manchester United pada 2020-21.Â
Hasil imbang tanpa gol ini juga mengakhiri rentetan 18 pertandingan Liga Premier berturut-turut di mana City telah mencetak gol, sejak kekalahan 2-0 dari Palace pada Oktober 2021.Â
Crystal Palace berada di posisi 11 dengan 34 poin dengan tambahan satu poin oenting dari laga melawan tim Manchester Biru Langit.Â
Pep Guardiola tentu sangat kecewa dengan hasil imbang ini. Dia juga harus terus memberikan motivasi lebih kepada skuadnya yang terus dalam tekanan Liverpool.Â
Liverpool sendiri akan melakukan laga ke-29 melawan tuan rumah Arsenal di Emirates Stadium, Kamis (17/3/22) pukul 03.15 WIB dini hari.Â
Pasukan Jurgen Klopp harus memenangkan laga penting ini untuk mengejar Manchester City. Dengan kemenangan ini maka marjin hanya tinggal satu poin.Â
Ini adalah kesempatan emas bagi Mohamed Salah dan kawan-kawan. The Reds tentunya memiliki motivasi tinggi untuk meraih poin penuh.Â