Mohon tunggu...
AKIHensa
AKIHensa Mohon Tunggu... Penulis - Pensiunan sejak tahun 2011 dan pada 4 Mei 2012 menjadi Kompasianer.

Kakek yang hobi menulis hanya sekedar mengisi hari-hari pensiun bersama cucu sambil melawan pikun.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Siapakah Matteo Pessina yang Bikin Italia Tak Terkalahkan di Fase Grup Euro 2020?

21 Juni 2021   15:06 Diperbarui: 21 Juni 2021   15:59 476
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Matteo Pessina, pencetak gol tunggal ke gawang Wales untuk kemenangan Italia (Foto Skysports)

Sebelumnya Andrea Belotti nyaris mencetak gol dengan upaya akrobatik sejak awal, sebelum penyerang Torino itu melepaskan tendangan mendatar ke gawang Wales pada menit ke-24.

Siapa sebenarnya Mateo Pessina, pemain muda Italia yang pertama kali diturunkan Roberto Mancini di Euro 2020. Mari kita simak ulasan berikut ini.

Profil Pessina seperti dilansir Transfermarkt.com (17/6/21), pemuda kelahiran Monza 21 April 1997. Gelandang serang dengan tinggi 187 cm ini adalah pemain klub Atalanta sejak 7 Juli 2017 yang ditransfer dari AC Milan.  

Mateo Pessina adalah pemain yang memulai karirnya di kota kelahirannya, Monza sebelum ditransfer ke AC Milan pada tahun 2015 ketika masih berusia 18 tahun.

Pernah menjadi pemain berstatus pinjaman bersama Lece, Como, Catania, Spezia dan terakhir Helas Verona yang berakhir 31 Agustus 2020 lalu.

Kiprahnya di Serie A sudah tampil sebanyak 28 laga, diajang Liga Champions 7 laga dan Copa Italia 5 laga.

Debutnya di Tim Biru Italia dimulai sejak 11 November 2020. Sudah memiliki 7 caps dengan koleksi 3 gol.  

Mancini menurunkan Pessina dalam Euro 2020 ini untuk pertama kalinya ketika melawan Wales. Penampilannya yang apik dan berhasil mencetak satu-satunya gol kemenangan bagi Azzurri.

Setelah gol tersebut, sebuah peluang Wales, Chris Gunter berhasil menyundul bola dari tendangan sudut Daniel James, tetapi Italia berhasil menggagalkannya. Skor 1-0 tersebut akhirnya bertahan hingga turun minum.

Pada babak kedua Wales terus melakukan upaya untuk menyamakan kedudukan. Namun harapan Wales untuk mencetak gol tampaknya harus pupus ketika Ethan Ampadu mendapat kartu merah hanya 10 menit sejak babak kedua dimulai.

Ampadu mengejar Bernardeschi dan terlambat melakukan tackling. Risikonya dia  harus menerima kartu merah langsung karena pelanggaran keras tersebut. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun