Selain disiplin diluar lapangan, dalam pelaksanaan kinerja di lapangan juga Shin Tae yong selalu menuntut pemain terus semangat pantang menyerah mengejar bola.
Butuh stamina dan ketahanan fisik yang memadai. Untuk itu skuad Garuda juga selalu rutin melakukan latihan beban guna meningkatkan ketahanan fisik mereka.
Hasil dari semua kerja keras skuad di bawah asuhan Shin Tae yong itu dapat kita lihat ketika mereka bertemu Thailand malam itu.
Timnas Indonesia yang sudah tak lagi punya peluang lolos ke babak selanjutnya berhasil menepati janji untuk tetap tampil bertanding habis-habisan di laga lawan Thailand, Vietnam dan Uni Emirat Arab.
Mereka bermain seperti tidak kenal lelah. Bermain dengan determinasi tinggi dan full power. Walaupun mereka tidak banyak menguasai bola, namun taktik dan strategi yang diterapkan cukup efektif.
Dua kali tertinggal, Timnas Indonesia sukses dua kali pula menyamakan kedudukan. Gol pertama Thailand dicetak oleh Narubadin Weerawatnodom pada menit kelima. Tetapi Timnas Garuda berhasil membalas lewat gol I Kadek Agung Widnyana pada menit ke-39.
Indonesia harus kembali tertinggal pada menit ke-50, lewat tandukan striker Thailand Adisak Kraisom. Tetapi, berkat perjuangan kerasnya, Indonesia mampu kembali menyamakan kedudukan lewat kapten tim, Evan Dimas Darmono pada menit ke-60.
Hasil imbang ini membuat Timnas Indonesia untuk kali pertama meraih poin di Kualifikasi Piala Dunia 2022. Lima kekalahan sebelumnya ditutup dengan sebuah poin pada laga Garuda yang ke-6.
"Terima kasih kepada pemain karena sudah bekerja keras sampai akhir. Hanya satu pemain yang punya pengalaman bermain di laga internasional, yang lain tidak," ucap Shin Tae Yong seusai pertandingan seperti rilis PSSI.org (4/6/21).
Sementara itu Evan Dimas juga mengucapkan terima kasih kepada semua fans Timnas Garuda atas dukungannya. Dirinya dapat bermain penuh semangat dan berhasil mencetak gol berkat dukungan semua terutama rekan-rekan yang bermain luar biasa malam itu.
"Kita tadi di lapangan sangat bekerja keras, saya mungkin tidak menjadi man of the match kalau tidak ada bantuan dari teman-teman yang lain. Tapi kita jangan terlalu berpuas, karena masih ada dua pertandingan lagi, kita harus fokus menatap kedepan." Kata Kapten baru Timnas Garuda ini seperti dilansir situs resmi federasi, PSSI.org (4/6/21).