Mohon tunggu...
AKIHensa
AKIHensa Mohon Tunggu... Penulis - PENSIUNAN sejak tahun 2011 dan pada 4 Mei 2012 menjadi Kompasianer.

KAKEK yang hobi menulis hanya sekedar mengisi hari-hari pensiun bersama cucu sambil melawan pikun.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

West Ham United Tersandung Everton di London, Liverpool Diuntungkan

10 Mei 2021   05:19 Diperbarui: 10 Mei 2021   05:38 505
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dominic Calvert-Lewin pencetak gol tunggal untuk Everton ke gawang West Ham United (Foto Skysports)

West Ham United harus menelan pil pahit ketika mereka dikalahkan tamu dari Merseyside, Everton dengan skor tipis 0-1. Kekalahan ini menghambat upaya mereka untuk bermain di Liga Champions tahun depan. 

BACA JUGA : Chelsea dan Thomas Tuchel, Uji Nyali bagi Pep Guardiola

Kekalahan pasukan David Moyes ini sangat disesalkan. Sehingga West Ham telah kalah dalam pertandingan kandang Liga Premier secara berturut-turut untuk pertama kalinya sejak Desember 2019. 

Ketika itu West Ham United mengalami kekalahan dalam pertandingan liga kandang terakhir bersama Manuel Pellegrini sebagai pelatih. 

Laga ini adalah terakhir kalinya Stadion London tanpa suporter. Karena nanti dalam laga terakhir West Ham United menjamu Southampton, Minggu (23/5/21) pukul 22.00 WIB, sudah bisa dihadiri oleh para pengunjung suporter The Hammers. 

Untuk pertama kalinya sejak pandemi covid-19, ada sekitar 10.000 suporter sebagai pemegang tiket musiman diperbolehkan hadir di tribun menyaksikan klub kesayangan mereka. 

Dalam laga malam itu, Dominic Calvert-Lewin mencetak gol krusial pada menit ke-24 untuk The Toffees. Dia dengan cerdas memanfaatkan bola umpan terobosan Ben Godfrey untuk mengarahkan tembakan rendahnya melewati kiper Hammers, Lukasz Fabianski. 

Everton musim ini, memiliki 11 laga kemenangan tandang. Pencapaian The Toffees menjadi yang terbanyak dalam kampanye liga utama mereka sejak musim tahun 1984-85 dengan 12 laga kemenangan di mana saat itu mereka memenangkan gelar. 

Kemenangan Everton ini sangat menguntungkan posisi Liverpool yang kini berada diperingkat 6 dengan 57 poin dari 34 laga. 

Mereka, pasukan Juergen Klopp ini hanya selisih satu poin saja dari West Ham diperingkat 5 dengan 35 laga yang sudah dijalani. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun