Mohon tunggu...
AKIHensa
AKIHensa Mohon Tunggu... Penulis - PENSIUNAN sejak tahun 2011 dan pada 4 Mei 2012 menjadi Kompasianer.

KAKEK yang hobi menulis hanya sekedar mengisi hari-hari pensiun bersama cucu sambil melawan pikun.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Liga Primer Inggris Kembali Bergulir, Bagaimana Nasib Liverpool?

3 April 2021   11:29 Diperbarui: 3 April 2021   11:41 410
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Kompetisi terpanas Liga Primer Inggris kembali bergulir memasuki pekan ke-30 setelah jeda International FIFA yang baru saja berakhir pada akhir Maret kemarin. Begitu pula Kualifikasi Piala Dunia zona Eropa, menyelesaikan putaran pertamanya untuk 10 grup. 

BACA JUGA : Fenomena Kejutan Turki dan Armenia di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa

Saat ini Premier League lebih menarik membicarakan tentang siapa saja diantara persaingan tim papan atas yang akan menduduki posisi 4 besar. 

Karena posisi pertama sudah dipastikan peluangnya diraih oleh Manchester City, maka posisi ke-2 sampai dengan ke-4 yang menjadi perebutan sengit. 

Klasemen sementara sampai dengan laga ke-29, City masih memimpin dengan 71 poin. Berjarak 14 poin dengan peringkat kedua, Manchester United dengan 57 poin dan diposisi ketiga Leicester dengan 56 poin. 

Chelsea dengan 51 poin ada diperingkat empat yang posisinya masih terancam West Ham (49 poin), Tottenham (48 poin) dan Liverpool (46 poin). 

Dari posisi klasemen tersebut dapat kita lihat jarak poin mereka  sangat dekat diantara United, Leicester dan Chelsea. 

Begitu pula tiga klub di belakang mereka, West Ham, Tottenham dan Liverpool sudah siap untuk bersaing. 

Persaingan tersebut akan diawali laga antara Chelsea melawan West Bromwich Albion di Stamford Bridge, Sabtu (3/4/21) pukul 18.30 WIB. 

Kemenangan dalam laga ini akan memperkokoh posisi Chelsea dengan 54 poin menghindar dari kejaran West Ham dan Tottenham.  

Laga seru berikutnya adalah duel Leicester melawan City berlangsung di Stadion King Power, Leicester pada hari yang sama namun kick off mulai pukul 23.30 WIB. 

Bagi Leicester, laga ini sangat penting sekali untuk memperkuat posisinya. Kemenangan dengan tambahan 3 poin bisa menggeser United di posisi kedua dengan mengumpulkan 59 poin. Sebaliknya jika City menang, maka jarak poin semakin jauh diantara mereka. 

Patut menjadi perhatian bagi skuad Leicester asuhan Brendan Rodgers, City asuhan Pep Guardiola telah memenangkan 14 pertandingan tandang terakhir mereka di semua kompetisi, sebuah rekor sepakbola Inggris. 

Pasukan Pep Guardiola ini juga sejauh ini hanya kebobolan delapan gol tandang di Liga Premier pada musim ini. 

Dari fakta ini bukan hal yang mudah bagi Leicester untuk meraih poin penuh dari City walaupun laga berlangsung di kandang mereka. 

Kendati demikian Leicester memiliki catatan bagus dalam laga putaran pertama Premier League, berhasil menumbangkan City 5-2 di Etihad Stadium pada 27 September 2020 lalu. 

Apalagi Jamie Vardy telah berhasil mencetak delapan gol dalam sembilan pertandingan Premier League melawan City. 

Selain duel ketat Leicester dan Manchester City juga pada malam harinya tepatnya dini hari Mingg (4/4/21) pukul 02.00 WIB, Liverpool akan bertandang ke Emirates Stadium melawan Arsenal. 

Skuad asuhan Juergen Klopp sangat serius menghadapi laga melawan Arsenal ini. Mereka menargetkan kemenangan dengan persiapan baik fisik maupun taktik untuk mencapai target tersebut. 

Pada putaran pertama, Liverpool berhasil menang 3-1 atas Arsenal di Anfield pada 29 September 2020 lalu. mereka menganggap wajar jika dalam laga ini Liverpool mengejar kemenangan untuk menambah 3 poin. 

Beberapa catatan penting dalam laga Liverpool dan Arsenal seperti dilansir Premierleague.com (3/4/21) yaitu Arsenal bertekad meraih kemenangan kandang berturut-turut melawan Liverpool untuk pertama kalinya sejak 2015. 

Sementara striker Arsenal yang sedang panas, Alexandre Lacazette bisa menjadi pemain Arsenal pertama yang mencetak gol dalam tiga pertandingan berturut-turut melawan Liverpool sejak Robert Pires. Ini adalah ambisi Lacazette yang tidak boleh diremehkan oleh skuad The Reds. 

Sangat menarik ditunggu bagaimana duet bek tangah Liverpool yang masih bersih kebobolan menghadapi ancaman Lacazette ini. Duet Nathaniel Phillips dan Ozan Kabak akan kembali diuji dalam laga ini. 

Liverpool memiliki catatan sangat impresif menghadapi Arsenal. Mereka telah memenangkan empat dari lima pertandingan melawan Arsenal di London musim ini. Itu adalah pencapaian yang terbanyak dalam kampanye Liga Premier sejauh ini. 

Sudah pasti ini adalah laga penting bagi Liverpool yang sangat besar pengaruhnya bagi nasib mereka untuk meraih empat besar. Hanya dengan kemenangan bisa membuat Liverpool tetap memiliki harapan. 

Roberto Firmino akan kembali bermain setelah absen dalam tiga pertandingan terakhir Liverpool karena cedera. 

Sementara itu Divock Origi, Caoimhin Kelleher dan Jordan Henderson tetap absen bersama Virgil van Dijk, Joe Gomez dan Joel Matip. 

Untuk skuad Arsenal, beberapa pemain tidak bisa bertanding yaitu Bukayo Saka cedera paha, Granit Xhaka juga absen karena sakit, David Luiz cedera lutut. Mereka harus melewatkan laga penting ini bagi skuad Gunners. 

Sementara Emile Smith Rowe cedera pinggul namun masih akan dievaluasi menjelang pertandingan dan Willian sudah kembali dalam latihan penuh dan siap bermain. 

Selamat bertanding kembali klub-klub Premier League memperebutkan posisi empat besar untuk meraih tiket Liga Champions musim depan. 

Salam bola @hensa

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun