Mohon tunggu...
AKIHensa
AKIHensa Mohon Tunggu... Penulis - PENSIUNAN sejak tahun 2011 dan pada 4 Mei 2012 menjadi Kompasianer.

KAKEK yang hobi menulis hanya sekedar mengisi hari-hari pensiun bersama cucu sambil melawan pikun.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Ini Kata Mourinho Ketika Tottenham Butuh Gol Kemenangan di FA Cup

26 Januari 2021   05:50 Diperbarui: 26 Januari 2021   15:56 413
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Tanguy Ndombele dan Son Heung Min berselebrasi gol (Foto Skysports)

Jose Mourinho merasakan ketegangan dalam laga putaran ke-4 Emirates FA Cup melawan Wycombe Wanderers di Adams Park, Selasa (26/1/21) dini hari WIB. Bagaimana tidak, hingga menit ke-86 gol kemenangan Tottenham Hotspur baru mereka dapatkan dari kaki Harry Winks.  

BACA JUGA : Mourinho Selangkah Lagi Raih Piala Liga Inggris

Wycombi berhasil menahan 1-1 sampai dengan turun minum berkat gol Onyedinma pada menit ke-25 yang disamakan oleh Gareth Bale di menit ke-45. Tottenham berhasil menambah 3 gol dari tembakan Harry Wink dan Tanguy Ndombele untuk meraih kemenangan 4-1 atas tuan rumah. 

Hanya ada 72 detik antara Harry Winks yang memberi Tottenham keunggulan dan Tanguy Ndombele menjadikannya skor 4-1. Harry Winks telah mencetak dua gol dalam sembilan pertandingan terakhirnya untuk Tottenham di semua kompetisi. 

Sementara itu dari catatan Twitter.com/OptaJoe (26/1/21), Tanguy Ndombele menjadi pemain pengganti pertama yang mencetak dua gol dalam pertandingan untuk Tottenham sejak Roman Pavlyuchenko melawan Birmingham pada Mei 2011.

Sejauh ini Ndombele telah mencetak tiga gol dalam dua pertandingan terakhirnya untuk Tottenham di semua kompetisi, hanya dua gol lebih sedikit dari yang dia cetak dalam 52 gol pertamanya untuk klub.

Hasil ini bagi Wycombe memberi catatan kepada mereka telah kalah 15 dari 26 pertandingan mereka di semua kompetisi musim ini, tiga lebih banyak dari yang mereka lakukan dalam 43 pertandingan musim lalu. 

Dalam laga malam itu, Mourinho menyimpan beberapa pemain seperti Harry Kane dan Son Heung Min untuk dipersiapkan melawan Liverpool pada akhir pekan ini dalam ajang Premier League. Namun akhirnya mereka turun juga pada babak kedua untuk mengurai kebuntuan mencetak gol. 

Gelandang Giovani Lo Celso dan Allie Dae absen dalam pertandingan tersebut karena ia melanjutkan pemulihan dari cedera. Penggantinya adalah Harry Wink dan Moussa Sissoko. 

Di bawah mistar gawang ada Joe Hart, penjaga gawang asal England bersama Gareth Bale di sayap kanan kali ini bermain penuh selama 90 menit. Sementara posisi Harry Kane diberikan kepada Vinicius Alves Morais di dampingi Lucas Moura dan Eric Lamela. 

Ben Davies adalah satu-satunya pemain yang mempertahankan tempatnya saat Spurs membuat 10 perubahan komposisi sejak kemenangan Liga Premier atas Sheffield United. 

Gareth Bale mencetak sebuah gol penyama kedudukan di babak pertama (Foto Skysports) 
Gareth Bale mencetak sebuah gol penyama kedudukan di babak pertama (Foto Skysports) 

Menguasai pertandingan dengan memiliki 28 peluang tembakan walaupun hanya 10 tembakan on target ke gawang Wycombe yang dikawal oleh Allsop. Tottenham juga memiliki 9 tendangan penjuru menunjukkan kendali permainan di pihak skuad London ini.

Walaupun begitu, Jose Mourinho sangat terkesan dengan permainan skuad Wycombe. Dia mengatakan kepada BT Sport (26/1/21) : "Cara mereka, Wycombe bermain, mereka bisa mencetak gol dari nol. Mereka bisa mencetak gol dari lemparan ke dalam, dari sepak pojok, dari bola panjang, jadi kami selalu dalam bahaya." 

Namun di babak kedua Tottenham sangat dominan karena Mourinho menemukan cara untuk mengurai kebuntuan. "Kami memiliki banyak peluang dan mulai menemukan ruang. Orang-orang yang datang dari bangku cadangan, tentu saja segar, membawa intensitas dan kualitas ke dalam permainan." Kata Mourinho dilansir situs BT Sports tersebut. 

Mourinho juga mengakui bahwa melawan tim seperti mereka, kendati dominan, tetapi ancaman selalu ada. Dengan pemain-pemain baru yang yang digunakan di babak kedua seperti Kane, Son dan Ndombele maka permainan semakin berkembang psoitif terbukti ada tiga gol tambahan untuk kemenangan Tottenham. 

Selamat untuk pasukan London asuhan Jose Mourinho. Pada putaran ke-5 mereka akan berhadapan dengan Everton di Goodison Park, Liverpool. Ini adalah laga seru antara dua tim papan atas Premier League. 

Salam bola @hensa 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun